Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tahun Depan, Persija Kemungkinan Besar Rayakan Ulang Tahun di Stadion Baru

By Gangga Basudewa - Jumat, 29 November 2019 | 13:10 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, menyaksikan pertandingan AFC Cup antara Persija Jakarta lawan
beri
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, menyaksikan pertandingan AFC Cup antara Persija Jakarta lawan

SUPERBALL.ID - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan turut hadir dalam acara peringatan hari ulang tahun ke-91 tahun Persija Jakarta.

Dalam acara HUT ke-91 tahun Persija, Anies Baswedan mendapatkan kepercayaan memberikan penghargaan kepada legenda Patar Tambunan dan beberapa pendiri The Jak Mania.

Setelah memberikan penghargaan, Anies Baswedan langsung memberikan sambutan di dalam Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat.

Baca Juga: Jalin Kerja Sama dengan FC Tokyo, Persija Ingin Lahirkan Takefusa Kubo Baru

Dalam sambutannya, pria yang pernah menjabat Menteri Pendidikan itu turut memberikan ucapan ulang tahun kepada tim Persija Jakarta.

Namun, setelah itu Anies mengungkapkan kabar dan progres terbaru dari Jakarta Internasional Stadium.

Menurut Anies, di ulang tahun Persija Jakarta tahun depan sudah bisa menggunakan stadion tersebut.

"Allhamdulillah sudah 91 tahun perjalanan Persija. Insya Allah di ulang tahun ke-92 kita akan miliki stadion baru," kata Anies Baswedan dalam sambutannya di SUGBK, Jakarta Pusat, Kamis (28/11/2019).

Saat ini, proses Jakarta Internasional Stadium terus dikebut dalam pengerjaannya.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.