Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persib Siapkan Jurus, Supardi Berhasrat Penuhi Target di Laga Kontra Persela

By BolaSport - Selasa, 3 Desember 2019 | 09:37 WIB
Kapten Persib Bandung, Supardi Nasir, mendapatkan arahan dari pelatih Robert Rene Alberts saat laga melawan Persija Jakarta pada pekan kedelapan Liga 1 2019.
PERSIB.CO.ID
Kapten Persib Bandung, Supardi Nasir, mendapatkan arahan dari pelatih Robert Rene Alberts saat laga melawan Persija Jakarta pada pekan kedelapan Liga 1 2019.

SUPERBALL.ID - Kapten Persib Bandung, Supardi Nasir, membidik kemenangan bersama timnya saat menjamu Persela Lamongan dalam laga lanjutan Liga 1 2019.

Persib Bandung akan menjamu Persela Lamongan pada pekan ke-30 Liga 1 2019 .

Laga Persib kontra Persela dijadwalkan dihelat di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Selasa (3/12/2019).

Tim berjulukan Maung Bandung itu bertekad untuk mengamankan tiga poin kandang demi menembus lima besar klasemen Liga 1 2019.

Kapten Persib, Supardi Nasir, menegaskan bahwa timnya akan berjuang maksimal untuk mewujudkan target tersebut.

"Target kami tidak akan berubah, meraih poin penuh. Kami tahu tim lawan juga memiliki motivasi yang tinggi," kata Supardi dikutip BolaSport.com dari laman resmi Persib.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, memimpin latihan anak asuhnya di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung pada Minggu (17/11/2019).
DENI DENASWARA/TRIBUNJABAR.ID
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, memimpin latihan anak asuhnya di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung pada Minggu (17/11/2019).

"Semua pemain siap untuk mengerahkan semuanya besok, supaya bisa menampilkan permainan terbaik," ujarnya menambahkan.

Supardi menambahkan, Persib telah mempersiapkan strategi untuk meredam kekuatan Barito Putera.

"Kami juga telah mempersiapkan strategi untuk mengantisipasi lawan," ucap Supardi.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X