Sebab, mereka lalu kesulitan mengalahkan lawan-lawannya di laga selanjutnya.
Baca Juga: CEO Borneo FC Ingin Pertahankan Mario Gomez untuk Musim Depan
Bahkan, Tira-Persikabo harus merasakan kekalahan dari Persela dengan skor 6-1 di putaran pertama.
Ternyata, hasil melawan Persela itulah yang memulai mimpi buruk Tira-Persikabo di Liga 1 2019.
Semenjak laga tersebut, tim berjulukan Laskar Padjadjaran ini tak pernah merasakan sekalipun kemenangan di putaran kedua.
Baru saat menghadapi Bali United, Tira-Persikabo mendapatkan kemenangan perdananya di putaran kedua, itupun melawan tim lapis kedua Serdadu Tridatu.
Baca Juga: Atletico Madrid Sudah Capai Kesepakatan Personal dengan Cavani
Jika ditotal, Tira-Persikabo harus melewati 16 laga beruntun tanpa sekalipun menggondol tiga poin.
Hasilnya, Tira-Kabo terjun bebas ke posisi 15 di akhir musim dengan mengantongi 42 poin dari 34 pertandingan.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar