Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong dan Gong Oh-kyun Pelatih yang Dibutuhkan Timnas Indonesia

By Ragil Darmawan - Kamis, 16 Januari 2020 | 12:12 WIB
PSSI, Shin Tae-yong, beserta jajaran pelatih timnas Indonesia.
PSSI.org
PSSI, Shin Tae-yong, beserta jajaran pelatih timnas Indonesia.

SUPERBALL.ID - Direktur Teknik PSSI, Danurwindo, merasa keberadaan Shin Tae-yong dan Gong Oh-kyun di Timnas Indonesia sangat dibutuhkan.

Seperti diketahui, Shin Tae-yong telah resmi menjadi manajer dan pelatih senior serta supervisor semua level tim nasional Indonesia.

Sedangkan Gong Oh-kyun dipercaya menangani Timnas U-19 Indonesia.

Keduanya sama-sama memiliki pengalaman di ajang kompetisi dunia.

Baca Juga: Juventus U-17 Bukan Lawan yang Mudah, Garuda Select Siapkan Strategi

Shin Tae-yong sebelumnya menjabat sebagai pelatih Timnas Korea Selatan yang tampil di Piala Dunia 2018 Rusia.

Tim yang ia tangani saat itu berhasil megalahkan juara bertahan Jerman dengan skor 2-0 pada laga penyisihan grup.

Sementara Gong Oh-kyun pernah menjadi asisten pelatih tim junior Korea Selatan dan membawa skuatnya menjadi runner-up di Piala Dunia U-20 Polandia.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh SuperBall.id (@superballid) pada

"Shin dan Gong adalah dua pelatih yang sama-sama turun dan merasakan atmosfer Piala Dunia," ucap Danurwindo sebagaimana dikutip SuperBall.id dari laman resmi PSSI.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X