Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Menang Melawan Tim Brasil, Persib Lolos ke Babak 16 Besar dan Berhadapan dengan Wakil India

By Lola June A Sinaga - Jumat, 3 April 2020 | 09:59 WIB
Skuad Persib Bandung Kontra Arema FC, Sabtu (8/3/2020)
Persib.co.id
Skuad Persib Bandung Kontra Arema FC, Sabtu (8/3/2020)

Sementara Persib Berhasil menang melawan tim asal Mexico, Chivas, dan melaju ke babak 32 besar.

Persib kemudian bertemu Vasco da Gama di babak 32 besar dan kembali memenangkan voting.

Persib Bandung menang dengan perolehan suara sebesar 52,7 persen dari 117.751 voters.

Melaju ke babak 16 besar, Persib bertemu dengan wakil India, Kerala FC.

Voting antara Kerala FC dan Persib akan dimulai pada Senin (6/4/2020).

Adu voting ini ternyata juga menuai antusias dari pihak klub sendiri.

Melalui akun Twitternya, Persib Bandung meminta para suporter untuk membantu memberikan vote.

Baca Juga: Geoffrey Castillion Berharap Virus Corona Cepat Hilang dan Bisa Bawa Persib Juara Liga 1 2020

"Vasco da Gama, Persib Bandung. Jangan banyak lama, Geura vote Maung Bandung," tulis Persib di akun twitternya seraya membuat pantun.

Kemenangan Persib ini pun dapat tanggapan dari pihak Vasco da Gama.

"Vascaino (suporter Vasco da Gama) sangat senang dengan tantangan dan pemungutan suara ini lebih dari 80.000 suara. Orang-orang di Indonesia ada di depan kami, tetapi dengan latihan lagi kami pikir bisa membalikkan hasilnya, huh," tulis akun resmi Vasco da Gama tentang kekalahan mereka.

Melihat bagaimana pihak klub juga antusias dengan kompetisi voting ini meski tak resmi mungkin bisa mengganti kerinduan pecinta sepak bola pada kompetisi yang sesungguhnya.

Saat ini semua kompetisi sepak bola di dunia tengah dihantikan karena pandemi virus corona.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on


Editor : Lola June A Sinaga
Sumber : Kompas.com, Twitter

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.