Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perang Dingin dengan Eks Liverpool, Pogba: Saya Bahkan Tidak Tahu Siapa Dia

By Lola June A Sinaga - Rabu, 15 April 2020 | 10:06 WIB
Gelandang tengah Manchester United, Paul Pogba.
TWITTER.COM/SQUAWKANEWS
Gelandang tengah Manchester United, Paul Pogba.

SUPERBALL.ID - Perang dingin antara pemain Manchester United, Paul Pogba, dan eks Liverpool, Graeme Souness, terus berlanjut.

Meski tengah cedera dan tengah menjalani isolasi mandiri, ternyata Pogba terus mendapat kritik.

Kali ini kitik datang dari Graeme Souness yang saat ini berkerja sebagai pandit atau komentator di Sky Sport.

Dalam sesi tanya jawab dengan Sunday Times, Sounness mengaku tidak begitu menyukai Pogba.

Baca Juga: Alasan Nick Kuipers Tak Pulang Kampung Selama Penangguhan Kompetisi

Ia bahkan menyebut Pogba sebagai pemain yang egois.

"Pogba benar-benar segalanya untuk menjadi pemain top, atletis, hebat, teknik super, tetapi sikapnya terhadap permainan adalah kebalikan dari saya," kata Souness.

"Dia selalu berpikir dalam benaknya: 'Saya akan menunjukkan kepada semua orang betapa pandainya saya hari ini dan menjadi bintang di pertandingan'. Dia akan jadi gambaran yang tak berarti yang mutlak untuk di lawan," tambah mantan pelatih Newcastle United tersebut.

Mendengar kritik tersebut, Pogba rupanya tak berdiam diri.

Melalui ragam United Podcast, Pogba memberikan balasan atas kritik Souness.

Baca Juga: Liverpool Bisa Pecahkan Rekor Transfer Dunia dengan Datangkan Pemain PSG

"Saya bahkan tidak tahu siapa dia, sungguh. Saya dengar dia adalah pemain hebat dan sejenisnya. Saya tahu wajahnya, tapi (tidak) namanya," kata Pogba seperti dikutip SuperBall.id dari BBC.

"Saya bukan seseorang yang suka menonton banyak (dunia pandit). Saya banyak menonton bola tapi aku tidak melanjutkan menonton setelah pertandingan selesai untuk mendengar apa yang mereka (pandit) katakan tentang 'mengapa mereka melakukan itu'. Saya lebih suka fokus pada pertandingan," tambahnya.

Tidak butuh waktu lama bagi Souness untuk buka suara lagi menanggapi komentar Pogba.

Saat berbicara dengan Jamie Carragher di acara Sky Sport pada Selasa (14/4/2020), pandit 66 tahun itu menjelaskan siapa dirinya dalam perumpamaan.

"Anda tahu pepatah tertua dalam sepak bola mengatakan: 'Letakan medalimu di atas meja'. Saya memiliki meja yang besar," ungkap Souness.

Baca Juga: Klub Red Bull Depok Bikin Heboh, Ternyata Belum Tentu Bisa Ikut Liga 3

Pandit yang pernah melatih Liverpool ini menyatakan bahwa dirinya bukan pemain biasa karena banyaknya pencapaian yang pernah ia raih.

Selama kariernya, Souness telah meraih beberapa medali.

Beberapa diantaranya adalah lima gelar Liga Inggris bersama Liverpool, tiga gelar Piala Eropa yang sekarang menjadi Liga Champions dan tiga gelar Piala Liga (Piala EFL).

Jika dibandingan dengan Pogba, pencapain Souness tentu lebih baik.

Sejauh ini Pogba telah meraih empat gelar Liga Italia dengan Juventus, satu Liga Europa dengan MU dan Piala Dunia pada 2018.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Lola June A Sinaga
Sumber : BBC

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X