SUPERBALL.ID - Skuad Ateltico Madrid telah kembali berlatih di arena latihan mereka pada Sabtu (9/5/2020).
Pemerintah Spanyol sudah memberikan ijin pada klub-klub di Liga Spanyol untuk bisa kembali berlatih.
Ini artinya ada harapan bagi Liga Spanyol untuk melanjutkan kompetisi musim 2019/2020.
Untuk itu banyak klub Liga Spanyol yang sudah mulai kembali berlatih sejak awal Mei.
Baca Juga: Merasa Tak Adil, Presiden Lyon Bocorkan Tanggal Liga Champions Kembali Bergulir
Pemandangan unik dengan pertauran ketat nan rumit mewarnai jalannya latihan perdana Atletico.
Para pemain, staf pelatih dan petugas lapangan diwajibkan memakai masker dan sarung tangan mengikuti protokol yang telah ditetapkan Liga Spanyol.
Banyak hal yang tidak dilaporkan dalam rilis resmi klub, namun media Spanyol, Marca, mengungkapkan banyak hal.
Dua lapangan terdekat dari tempat parkir adalah lapangan yang paling banyak dipakai para pemain.
Sementara para kiper berlatih di lapangan ketiga.
Temperatur tubuh mereka di cek begitu para pemain keluar dari mobilnya masing-masing.
Baca Juga: Bonek Lakukan Gerakan Kemanusiaan untuk Bantu Sesama Suporter
Mereka juga diwajibkan berjalan sendiri-sendiri dari tempat parkir ke lapangan.
Tidak digunakannya kamar ganti artinya para pemain tidak mendapat loker untuk meletakannya barang-barangnya.
Mereka masing-masing diberikan dua buah kursi yang di letakkan berjauhan di sekitar lapangan sebagai area pribadi pemain sekaligus loker pengganti.
Para pemain meninggalkan barang-barang mereka di sana sebelum mulai berlatih dan mereka juga diberi sebotol air dan handuk yang telah disediakan.
Baca Juga: Tanggapan Bek Persebaya Surabaya Soal Latihan Online di Bulan Puasa
Ketika sesi latihan berakhir, para pemain kembali ke kursi mereka, menggunakan gel disinfektan, mengenakan sarung tangan dan masker kemudian kembali ke mobil mereka.
Disetiap lapangan. hanya ada dua pelatih yang berjaga dan memantau latihan individu pemain.
Semetara dua pelatih lain yang terbiasa mengawasi latihan di lapangan terpaksa harus memperhatikan sesi latihan dari luar lapangan.
Setiap pemain juga diberikan bola masing-masing dan menjalani latihan secara berpasangan namun tetap menjaga jarak yang ditentukan.
Para pemain yang dipasangkan natinya akan bergiliran menemui setiap pelatih untuk melakukan sesi latihan.
Setiap kali pasangan baru datang, sang pelatih akan mengaplikasikan disinfektan pada bola.
Baca Juga: Bintang Liga Inggris Son Heung-min Bikin Kejutan dalam Latihan Militer
Salah satu dari tim pelatih berjaga di area pintu keluar gara para pemain yang selesai berlatih tidak keluar bersamaan.
Ia memastikan tidak ada pemain yang keluar dalam waktu berdekatan untuk berjalan ke area parkir.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Lola June A Sinaga |
Sumber | : | Marca |
Komentar