Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Patah Arang, Khabib Nurmagomedov Semakin Termotivasi Saat Ayahnya Sakit

By Aulli Reza Atmam - Kamis, 11 Juni 2020 | 16:45 WIB
Abdulmanap Nurmagomedov (atas) dan Khabib Nurmagomedov (bawah) saat keduanya berlatih bersama.
TWITTER.COM/DANAWHITE
Abdulmanap Nurmagomedov (atas) dan Khabib Nurmagomedov (bawah) saat keduanya berlatih bersama.

SUPERBALL.ID - Petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, menjadikan kejadian jatuh sakitnya sang ayah sebagai suntikan motivasi.

Keluarga Khabib Nurmagomedov saat ini tengah diterpa situasi sulit.

Ayah Khabib Nurmagomedov, Abdulmanap, terbaring sakit sejak sekitar sebulan yang lalu.

Abdulmanap dikonfirmasi mengidap virus corona selain juga menderita penyakit jantung.

Abdulmanap pun menjalani perawatan di rumah sakit dan harus menjalani operasi jantung sebelum dibuat koma untuk alasan medis.

Baca Juga: Ander Herrera Sebut Tiga Nama Pemain Manchester United yang Cocok Jadi Penerus Ronaldo

Meski dihadapi situasi sulit, Khabib Nurmagomedov tak mau larut dalam kesedihan.

Alih-alih bersedih, keadaan sang ayah justru membuat Khabib Nurmagomedov semakin termotivasi dalam berlatih.

"Saya pikir kondisi ayahnya yang sakit telah lebih memotivasi Khabib," ujar manajer Khabib Nurmagomedov, Ali Abdelaziz, seperti dilansir Essentially Sports.

"Dia berlatih setiap hari, dua kali sehari dan dia sudah berada di kamp latihan."

Baca Juga: Michael Ballack Komentari Keputusan Chelsea Merekrut Timo Werner

"Saya dan dia sudah berbicara dan saya berkata 'Jangan risau, lakukan saja apa yang kamu perlu lakukan'."

Saat ini Khabib berlatih untuk mempersiapkan diri jelang pertarungan melawan Justin Gaethje.

Laga Khabib melawan Justin Gaethje akan tersaji dalam ajang UFC 253 pada September mendatang.

"Dia selalu berlatih, dia adalah atlet bela diri yang sesungguhnya, sama seperti Gaethje." lanjut Abdelaziz.

Baca Juga: Van der Sar Buka Suara Soal Minat Manchester United Datangkan Gelandang Ajax

"Keduanya adalah dua orang hebat dan mereka ingin bertarung, itu adalah pertarungan impian," pungkasnya.

Menurut kabar terkini, kondisi ayah Khabib mulai membaik.

Abdupmanap yang sempat koma telah bisa membuka mata dan merespons orang lain.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : essentiallysports.com, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X