SUPERBALL.ID - Mantan striker Manchester United, Dimitar Berbatov, memiliki prediksi menjelang bergulirnya laga The Red Devils kontra Sheffield United dalam laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-31.
Kedua tim dijadwalkan bertanding pada Kamis (25/6/2020) pukul 00.00 WIB.
Persaingan Manchester United dan Sheffield United sangat ketat dalam daftar klasemen sementara Liga Inggris musim ini.
Manchester United menempati peringkat lima dengan mengemas 46 poin.
Sedangkan Sheffield United berada di posisi delapan dengan hanya terpaut 2 angka, yakni 44 poin.
Baca Juga: Wayne Rooney Memberi Saran Transfer ke Liverpool Seusai Gagal Dapatkan Timo Werner
Di pertandingan terakhirnya, Sheffiled United tumbang 0-3 dari Newcastle United.
Sementara Manchester United bermain imbang 1-1 menghadapi Tottenham Hotspur beberapa hari lalu.
Menurut Berbatov, pertandingan nanti akan berlangsung sengit, mengingat keduanya sama-sama sedang mengincar posisi empat besar di klasemen agar bisa tampil di Liga Champions musim depan.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar