Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Streaming MotoGP Spanyol 2020 - Starting Grid Rossi dan Kunci Vinales Bungkam Quartararo

By Taufik Batubara - Minggu, 19 Juli 2020 | 17:00 WIB
Starting grid balapan MotoGP Spanyol 2020, Minggu (19/7/2020) malam WIB. Maverick Vinales di posisi kedua dan bertekad naik podium utama, sedangkan Valentino Rossi posisi ke-10.
INSTAGRAM.COM/MOTOGP
Starting grid balapan MotoGP Spanyol 2020, Minggu (19/7/2020) malam WIB. Maverick Vinales di posisi kedua dan bertekad naik podium utama, sedangkan Valentino Rossi posisi ke-10.

SUPERBALL.ID - Valentino Rossi menempati starting grid ke-10 setelah Alex Rins tak bisa ikut balapan MotoGP Spanyol 2020.

Rins cedera bahu akibat kecelakaan yang melibatkan Marc Marquez dalam kualifikasi kedua.

Rossi sebaris dengan Joan Mir dan Brad Binder.

Rekan setim Rossi di Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, berada di posisi kedua starting grid.

Vinales sangat berambisi memenangi lomba pertama MotoGP 2020 ini.

Baca Juga: Link Live Streaming MotoGP Spanyol 2020 - Rossi Ungkap Misteri Utama Kenapa Tertinggal Jauh dari Vinales

Vinales memang kecewa setelah kansnya meraih pole position dicuri Fabio Quartararo.

Namun, penampilan yang sangat konsisten impresif selama latihan bebas membuat Vinales yakin bisa membungkam Quartararo.

Vinales sudah memiliki kunci utama untuk bisa memenangi MotoGP Spanyol 2020.

"Akan sangat penting untuk menjadi yang pertama di tikungan pertama dan coba menempatkan ritme kami," ujar Vinales, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Crash.net.

Menurut pebalap asal Spanyol itu, dirinya harus meraih hasil maksimal dari lap pertama.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : Crash.net

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X