Namun itu cukup membuat Messi merajai klasemen top scorer Liga Spanyol 2019/2020.
Ini menjadikannya pemain pertama yang berhasil menjadi top scorer hingga tujuh kali di Liga Spanyol.
Sebelumnya ada legenda Athletic Bilbao, Telmo Zarra, yang berhasil meraih enam kali top scorer sebelum akhirnya dilewati Messi.
2. Assist terbanyak dalam semusim di Liga Spanyol
Messi berhasil melewati rekor mantan rekan setimnya, Xavi Hernandez, yang sebelumnya mencetak rekor sebagai pemain dengan assist terbanyak dalam semusim dengan 21 assist.
Pemain 33 itu melewati rekor Xavi dengan 22 assistnya musim ini.
Baca Juga: Barcelona Cuci Gudang, 12 Pemain Ini Akan Dilepas demi Lautaro Martinez
3. Pemain pertama di Liga Spanyol yang menorehkan 20 gol dan assist dalam semusim
Seperti yang dijelaskan diatas, Messi berhasil menjadi pemain kedua di dunia yang berhasil melakukan ini setelah Thierry Henry di Arsenal.
Namun di Liga Spanyol, dia adalah pemain pertama.
Editor | : | Lola June A Sinaga |
Sumber | : | Mirror |
Komentar