Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Donny van de Beek Sampaikan Pesan kepada Fans Manchester United Jelang Laga Pertamanya di Liga Inggris

By Ragil Darmawan - Rabu, 16 September 2020 | 17:33 WIB
Manchester United mengumumkan secara resmi kedatangan Donny van de Beek dari Ajax Amsterdam.
MANUTD.COM
Manchester United mengumumkan secara resmi kedatangan Donny van de Beek dari Ajax Amsterdam.

Manchester United baru akan menjalani laga pertamanya di Liga Inggris musim ini pada pekan kedua.

The Red Devils dijadwalkan akan menjadmu Crystal Palace di Stadion Old Trafford, Sabtu (19/9/2020) malam WIB.

Menjelang dimulainya pertandingan tersebut, Van de Beek sangat antusias.

Ia menilai Old Trafford sebagai stadion yang luar biasa, apalagi jika stadion itu dihadiri oleh para pendukung.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

"Old Trafford adalah stadion yang luar biasa, akan menjadi lebih baik ketika para penggemar juga ada di sana dan saya tidak sabar ingin bermain untuk pertama kalinya di hadapan mereka," ungkan Van de Beek.

"Saya berharap bisa melihat mereka segera di stadion ini karena mereka akan memberi kami banyak kekuatan ketika kami bersama."

"Saya sering menonton United ketika masih muda. Ada banyak pemain Belanda yang bermain di sini."

"Deley, Edwin, Robin van Persie kita melihat mereka. Mereka memenangi banyak gelar dan United selalu memainkan sepak bola yang bagus untuk dilihat," tambah Van de Beek.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X