Pesawat ini diketahui memiliki sejumlah fasilitas yang luar biasa.
Dilansir SuperBall.id dari The Sun, pesawat ini memiliki sebuah dapur dengan interior mewah dan dua kamar mandi.
Jet pribadi Messi ini mampu menampung hingga 16 orang.
Baca Juga: Barcelona Gagal Dapatkan Bek Tengah Setelah Ditolak Empat Kali oleh Manchester City
Kursi-kursinya bisa dilipat dan diubah menjadi delapan tempat tidur sehingga para pemain bisa beristirahat dengan nyaman selama penerbangan panjang ke Amerika Selatan.
Messi bahkan mengukir nama keluarganya di tangga pada pesawatnya tersebut.
Nama sang istri Antonella, ditambah tiga anaknya Thiago, Ciro dan Mateo semuanya terukir di setiap anak tangga.
Di Bagian ekor pesawat terukir no 10 yang merupakan nomor punggung kebanggan Messi.
Baca Juga: Lakukan Aksi Heroik, Mohamed Salah Selamatkan Tunawisma yang Tengah Dibully
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | The Sun |
Komentar