Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

VIDEO - Ketika Tendangan Wakanda Bikin Gempar Dunia MMA Profesional

By Imadudin Adam - Selasa, 13 Oktober 2020 | 22:09 WIB
Tendangan memutar Joaquin Buckley (kanan) mendarat telak ke wajah Impa Kasanganay pada UFC Fight Island 5 di Yas Marina, Uni Emirat Arab, 10 Oktober 2020.
TWITTER.COM/SHERDOGDOTCOM
Tendangan memutar Joaquin Buckley (kanan) mendarat telak ke wajah Impa Kasanganay pada UFC Fight Island 5 di Yas Marina, Uni Emirat Arab, 10 Oktober 2020.

SUPERBALL.ID - Salah satu petarung UFC bernama Joaquin Buckley menampilkan performa ajib yang belum pernah diperlihatkan banyak petarung.

Menghadapi Impa Kasanganay di UFC Fight Island 5, dia mampu membuat Impa kalah lewat keputusan KO.

Di ronde pertama, Buckley dan Impa saling berbalas serangan dan pertarungan berjalan sangat seru.

Tapi meski begitu, Buckley masih terlihat lebih unggul di mana dia beberapa kali berhasil mendaratkan tendangan kepada lawannya tersebut.

Baca Juga: Siap Perpanjang Kontrak, Ter Stegen Akan Jadi Pemain dengan Gaji Tertinggi di Barcelona

Di ronde kedua, entah kenapa, Impa mengalami penurunan performa di mana Buckley tampil lebih gila.

Di pertengan ronde, bahkan Buckley berhasil memukau dunia MMA lewat aksi gilanya dengan melakukan tendangan memutar.

Tendangan memutar ini diawali oleh tendangan kaki kiri Buckley yang berhasil ditepis oleh Impa.

Tak pikir panjang, Buckley langsung berbalik dan melakukan satu tendangan lagi yang membuat Impa kaget.

Impa yang tak siap menerima tendangan susulan itu terkenal secara telak dan roboh di atas kanvas.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : bloddyelbow

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.