SUPERBALL.ID - Barcelona saat ini sedang mengalami masa-masa sulit khususnya ketika dikalahkan Cadiz di Liga Spanyol akhir pekan lalu.
Kini mereka bakal menghadapi tantangan yang lebih susah yaitu berhadapan dengan Juventus di Liga Champions.
Terkait hal tersebut salah satu pemain Barcelona, Phillippe Countinho mengatakan bahwa naik turunnya performa Barcelona disebabkan transisi.
Baca Juga: Dipusingkan dengan Isu Buruk Lionel Messi, Ronald Koeman Marah
"Selalu sulit ketika Anda kalah dalam pertandingan penting karena suasananya selalu tidak baik," tuturnya.
"Sekarang saya melihat tim dalam kondisi baik dengan keinginan untuk mengubah ini," lanjutnya.
Menurutnya, saat ini semua orang di tim harus sabar karena tim tengah melakukan pembaharuan.
"Kami sedang dalam proses pembaruan, kami harus bersabar,” ujarnya.
"Pelatih telah berubah, para pemain, itu semua adalah bagian dari proses pembaruan, kami harus bersabar dan kami, yang ada di dalam, harus membuat segalanya bekerja sebaik mungkin," pungkasnya.
Baca Juga: Lewat Ucapannya, Neymar Dikabarkan Tahu Soal Niatan Transfer Messi ke PSG?
Memang sejauh ini Barcelona tengah melakukan restrukturisasi kepengurusan.
Transisi ini dilakukan karena para pemain senior Barcelona sudah banyak yang meninggalkan klub ini sehingga harus dicari pengganti yang cocok untuk kebutuhan tim.
View this post on Instagram
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Marca |
Komentar