Hasilnya sangat memuaskan, karena Radnik menang 3-0.
Pada pekan ke-16 di kandang Spartak Subotica, 30 November 2020, nama Witan tak ada dalam daftar susunan pemain, hasilnya 0-0.
Namun, pada pekan ke-17 tanggal 6 Desember 2020, Witan kembali masuk dalam daftar susunan pemain Radnik menjamu Proleter Novi Sad dengan kemenangan 2-0.
Baca Juga: Kylian Mbappe Berhasil Patahkan Satu Rekor Lionel Messi
Bisa masuk ke dalam daftar susunan pemain pada pekan ke-15 dan 17 adalah kepercayaan dari pelatih kepada Witan.
Sebab, di musim sebelumnya Witan baru masuk ke daftar susunan pemain Radnik pada dua pekan terakhir, yakni 29 dan 30.
Yang membedakan adalah, Witan dimainkan dalam dua pekan terakhir itu, meski tak penuh 90 menit.
Radnik akan kembali tampil di Liga Serbia musim ini pada 11 Desember 2020 di kandang Backa Topola.
Belum diketahui apakah Witan akan kembali masuk ke daftar susunan pemain, lalu bermain sebagai cadangan, atau justru langsung diturunkan sejak menit pertama.
Baca Juga: Frank Lampard Berikan Kabar Terbaru soal Cedera Dua Pemain Chelsea
Editor | : | Taufik Batubara |
Sumber | : | SuperBall.id, Soccerway.com, Instagram.com/witansulaiman_ |
Komentar