SUPERBALL.ID - Chelsea berhasil menyingkirkan klub divisi Championship, Luton Town, pada pertandingan putaran keempat Piala FA , Minggu (24/1/2021) malam WIB.
Pertandingan yang diadakan di Stadion Stamford Bridge, London, Chelsea menumbangkan Luton dengan skor 3-1.
Tiga gol Chelsea dilesakkan oleh striker Tammy Abraham pada menit ke-11, 17, dan 74.
Dengan tiga gol tersebut, Abraham mencatatkan namanya sebagai pemain Chelsea pertama yang mencetak hattrick setelah terakhir kali dilakukan oleh Oscar pada 2016.
Sementara gol tunggal Luton dicetak oleh Jordan Clark pada menit ke-30.
Baca Juga: Mesut Oezil Tuliskan Sepucuk Surat Perpisahan kepada Fans Arsenal
Gol tersebut diwarnai oleh blunder yang dilakukan oleh kiper Chelsea, Kepa Arrizabalaga.
Kiper termahal dunia tersebut tidak mampu menghentikan laju bola yang dilesakkan oleh Clark.
Bola sebenarnya sempat tertahan, namun bola justru malah terpantul ke dalam gawang.
Kemenangan atas Luton tersebut membuat Chelsea menembus putaran kelima atau babak 16 besar Piala FA.
Di babak 16 besar, Chelsea akan melawan klub divisi Championship lainnya, Barnsley.
Sebelumnya, Barnsley menyingkirkan Norwich City pada laga putaran keempat Piala FA dengan skor 1-0.
Baca Juga: Ganti Posisi, Peluang Main Egy Maulana Vikri Semakin Besar?
Kemenangan Chelsea atas Luton seakan memperpanjang 'nyawa' Frank Lampard yang santer dikabarkan bakal dipecat.
Performa buruknya di Liga Inggris membuat nasib Lampard berada di ujung tanduk.
Beberapa nama juga dikabarkan akan menggantikan Lampard dari kursi kepelatihan Chelsea.
Massimiliano Allegri, Thomas Tuchel, Andriy Shevchenko, hingga Brendan Rodgers dikabarkan sedang dipertimbangkan oleh jajaran direksi Chelsea untuk menggantikan Lampard.
Baca Juga: Manchester United Bakal Putuskan Nasib Lingard Pasca Lawan Liverpool
SUSUNAN PEMAIN CHELSEA VS LUTON TOWN
Arrizabalaga; James, Christensen, Zouma, Emerson; Mount (Kovacic 84'), Gilmour; Ziyech (Havertz 77'), Werner, Pulisic (Hudson Odoi 70'); Abraham (Giroud 77')
Sluga; Bree (LuaLua 61'), Lockyer, Rea (Potts 45'), Bradley, Naismith (Moncur 75'); Tunnicliffe (Berry 61'), Dewsbury-Hall, Clark; Cornick (Collins 60'), Mpanzu
Baca Juga: Solskjaer Bikin Juergen Klopp Makin Sengsara Lewat Dayot Upamecano
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BBC Sport |
Komentar