Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dibantai Dustin Poirier, Presiden UFC Ejek McGregor seperti Ini

By Imadudin Adam - Selasa, 26 Januari 2021 | 09:25 WIB
Ketika Conor McGregor datang saat konferensi pers UFC 257 pada Kamis (21/1/2021).
TWITTER.COM/UFC
Ketika Conor McGregor datang saat konferensi pers UFC 257 pada Kamis (21/1/2021).

Padahal dulu McGregor adalah petarung terbaik dan salah satu yang paling brutal di UFC.

"Lihat, ada dua cara untuk melakukannya, lebih lapar atau saya sudah selesai, dia mendapatkan uangnya," ucap White.

Baca Juga: Persib Bandung Siap Lepas Beckham Putra ke Eropa

"Ini seperti Rocky III, ketika Anda ditawari yacht 300 kaki, sulit menjadi brutal dengan gaya hidup seperti itu," lanjutnya.

Menurut Dana White, sekarang McGregor sudah mendapatkan semuanya dan dia tidak yakin bahwa McGregor lapar akan kemenangan.

Presiden UFC, Dana White (kiri) dan legenda tinju dunia, Mike Tyson (kanan) tengah berbincang. Setelah pensiun, Tyson memang tertarik dengan dunia seni tarung bebas (MMA).
TWITTER.COM/V_I_P_T
Presiden UFC, Dana White (kiri) dan legenda tinju dunia, Mike Tyson (kanan) tengah berbincang. Setelah pensiun, Tyson memang tertarik dengan dunia seni tarung bebas (MMA).

"Ketika masih kecil dia lapar, sekarang dia telah mendapatkan semua yang diinginkan, jadi saya tidak tahu, begini atau begitu," pungkasnya.

Akankah McGregor tetap di UFC untuk mencoba dan mengamankan pertarungan ulang melawan musuh bebuyutannya, Khabib Nurmagomedov?

Atau, akankah dia mengejar karier tinju dan bertarung dengan Manny Pacquiao atau YouTuber Jake Paul? Semua tidak bisa dibaca.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Givemesport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X