Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Inggris - Kemenangan di Depan Mata MU Sirna dalam Sekejap

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 7 Februari 2021 | 10:25 WIB
Gelandang Everton, James Rodriguez, mencetak gol ke gawang Manchester United dalam laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Sabtu (6/2/2021).
TWITTER.COM/SQUAWKA
Gelandang Everton, James Rodriguez, mencetak gol ke gawang Manchester United dalam laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Sabtu (6/2/2021).

SUPERBALL.ID - Manchester United harus puas berbagi angka setelah bermain imbang dengan Everton akibat kebobolan di detik-detik terakhir pertandingan.

Manchester United gagal menempel Manchester City di puncak klasemen setelah ditahan imbang oleh Everton pada Minggu (7/2/2021) dini hari WIB.

Petaka di menit terakhir membuat kemenangan Manchester United sirna seketika dan harus puas dengan tambahan 1 poin.

Sebelum pertandingan dimulai, kedua tim menggelar prosesi peringatan Tragedi Munich 63 tahun lalu.

Baca Juga: Jesse Lingard Ungkap Ambisi Utamanya Usai Dibuang Manchester United

Pertandingan lanjutan pekan ke-23 Liga Inggris yang berlangsung di Stadion Old Trafford, Manchester, itu berakhir dramatis dengan skor 3-3.

Tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer yang turun dengan kekuatan terbaik mampu unggul terlebih dahulu.

Edinson Cavani mencetak gol pembuka di menit ke-24 dengan sundulannya setelah menerima umpan lambung dari Marcus Rashford.

Beberapa saat sebelum turun minum giliran Bruno Fernandes yang mencatatkan namanya di papan skor.

Tendangan melengkungnya dari luar kotak penalti pada menit ke-45 mampu mengelabui kiper Everton.

Di babak kedua, skuat asuhan Carlo Ancelotti tampil lebih menyerang, hasilnya Abdoulaye Doucoure memperkecil ketertinggalan dengan golnya di awal babak kedua.

Baca Juga: Ole Gunnar Solskjaer Ungkap Rencana Transfer dan Masa Depan Paul Pogba

Pemain berusia 28 tahun itu bahkan kembali berkontribusi untuk menyamakan kedudukan saat umpan silangnya dituntaskan oleh James Rodriguez hanya berselang 3 menit.

Manchester United yang memburu gol kemenangan kemudian kembali menekan pertahanan Everton.

Melalui sebuah situasi bola mati, Luke Shaw melepaskan umpan yang mampu ditanduk McTominay dengan baik di menit ke-70.

Meski datangnya bola sundulan McTominay cenderung lamban namun kiper Everton yang sedikit terpeleset gagal menjangkau bola.

Kemenangan Manchester United yang sudah di depan mata buyar seketika saat Everton mampu menyamakan kedudukan di detik-detik terakhir.

Dominic Calvert-Lewin membayar kesalahannya ketika gagal memanfaatkan peluang emas di babak pertama dengan gol yang berawal dari situasi bola mati.

Baca Juga: Wonderkid Manchester United Tampil Bagus Lagi, Cetak 1 Gol dan 3 Asis

Selepas pertandingan, Solskjaer menyayangkan tiga gol yang diperoleh Everton hasil dari tiga tembakan ke arah gawang.

"Kami memainkan sepakbola yang bagus di babak kedua tetapi kebobolan tiga gol dari tiga tembakan tepat sasaran," kata Solskjaer.

Solskjaer mengakui bahwa ini bukan pertandingan yang mennyenangkan baginya untuk ditonton, ia kecewa kebobolan di detik terakhir.

"Lebih banyak yang akan menikmati pertandingan itu daripada pendukung Manchester United," kata Solskjaer seperti dikutip SuperBall.id dari Manchester Evening News.

"Hasil menciptakan suasana hati, tendangan terakhir membuat kami benar-benar kecewa," tambahnya.

Dengan hasil ini, Setan Merah tertahan di posisi kedua klasemen Liga Inggris dengan 45 poin, terpaut dua poin dari Manchester City.

The Citizens juga masih memiliki dua pertandingan lebih daripada Manchester United.

Baca Juga: Empat Pemain yang Bisa Direkrut Solskjaer sebagai Pesaing Wan-Bissaka

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Mancheste Evening News

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X