Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Paul Scholes Nilai Satu Pemain Man United sebagai Masalah Serius bagi Solskjaer

By Muhammad Respati Harun - Senin, 22 Februari 2021 | 13:56 WIB
Paul Scholes menilai kiper Manchester United, David De Gea, akan menjadi permasalahan serius bagi sang pelatih, Ole Gunnar Solskjaer.
EXPRESS.CO.UK
Paul Scholes menilai kiper Manchester United, David De Gea, akan menjadi permasalahan serius bagi sang pelatih, Ole Gunnar Solskjaer.

Pria yang mencatatkan 499 penampilan Liga Inggris tersebut menyoroti gol Newcastle United ketika melawan Manchester United, Senin (22/2/2021) dini hari WIB.

Dalam laga tersebut, gol Newcastle dicetak oleh penyerang andalannya, Allan Saint-Maximin.

Baca Juga: Eks Bek Kiri Atletico Madrid Ungkap Kiat Menghentikan Lionel Messi

Gol itu sempat menjadi gol penyeimbang pada menit ke-36.

Saint-Maximin berhasil melesakkan gol dengan menjemput clearance gagal dari Harry Maguire.

Maguire menyundul bola untuk menghadang umpan silang yang dilepaskan oleh pemain Newcastle, Joe Willock.

Namun, bola itu justru disundulnya ke belakang dan langsung disamber oleh Saint-Maximin.

Menurut Scholes, gol tersebut seharusnya bisa dicegah oleh De Gea dan Maguire.

Baca Juga: Tiga Kesalahan Mikel Arteta dalam Kekalahan Arsenal dari Man City

"Maguire tampak membiarkan bola itu bisa masuk ke kotak penalti dengan mudah," ujar Scholes.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Daily Express

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X