SUPERBALL.ID - Juara dunia kelas berat WBC Tyson Fury mengungkapkan alasan soal menjilati darah lawannya Deontay Wilder.
Keduanya bertemu kembali di laga rematch untuk memperebutkan gelar dan di laga ini Fury berhasil memenangi pertandingan.
Petarung berjuluk The Gypsy King ini merobohkan Wilder lewat TKO dan ternyata ada hal menarik soal Fury yang menjilati leher lawan.
"Seperti vampir! Dalam wawancara sebelum pertandingan, saya berkata bahwa saya ingin mencicipi darah Deontay Wilder kali ini," ucapnya.
Baca Juga: Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo? Begini Jawaban Anti Mainstream Eric Bailly
Jadi, saya mendapat kesempatan untuk melakukannya di ronde keenam, jadi saya harus mencicipi darahnya supaya saya bisa merasakan seperti apa rasa mangsaku,"
"Aku seperti pemburu malam itu, aku adalah singa, dan dia adalah seekor kijang. Seekor kijang besar. Dan aku menjatuhkannya dan hanya itu, permainan berakhir,"
Kemudian dia membicarakan naluri binatang di ring tinju baik untuk dia atau kalian.
"Tapi ini aneh karena saya tidak pernah melihat ada orang yang menjilat darah orang lain sebelumnya,"
Baca Juga: Pep Guardiola Ungkap Alasan Terbesar di Balik Kesuksesan Manchester City
"Saya arap dia tidak memiliki kuman atau apa pun!,"
Sebelumnya Tyson Fury tampil menggila ketika dirinya bertarung sekali lagi dengan Deontay Wilder pada Minggu, (23/2/2020).
Tyson Fury gets a couple licks in. pic.twitter.com/pb8gBbsYaZ
— Scott Brown (@BrownieScott) February 23, 2020
Hebatnya, Fury mendominasi laga yang dihentikan di ronde ketujuh ini,
Ya, di ronde ketujuh, Fury sukses melakukan TKO dan berhak menang atas Wilder.
Sebelum laga, Fury memang menjanjikan hal ini dan dia melakukannya dengan menjilat darah yang ada di leher dan bahu Wilder.
Fury mulai mendesak Wilder sejak ronde keenam hingga akhirnya di ronde ketujuh Fury sukses mengalahkan rivalnya itu.
Bahkan di ronde ketujuh, Fury menghujani Wilder dengan tiga pukulan super keras hingga akhirnya dinyatakan menang.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Givemesport.com |
Komentar