Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Liverpool Terseok-seok, Juergen Klopp Yakin Tak Perlu Rombak Skuad

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 27 Februari 2021 | 16:13 WIB
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp.
TWITTER.COM/OPTAJOE
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp.

SUPERBALL.ID - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, menegaskan timnya tidak membutuhkan perombakan besar-besaran meski sedang terseok-seok di Liga Inggris.

Empat kekalahan beruntun membuat sang juara bertahan Liga Inggris itu terlempar dari perburuan gelar juara.

Mereka saat ini berada di peringkat keenam dengan tertinggal 19 angka dari pemuncak klasemen Manchester City.

Disamping itu, The Reds hanya menang dua kali dalam 11 pertandingan terakhir mereka di Liga Inggris.

Baca Juga: PSG Tertarik untuk Boyong Pemain Liverpool yang Tengah Dipantau Barcelona

Ditambah lagi, mereka juga telah tersingkir di Piala FA dan juga di Piala Liga Inggris.

Badai cedera menjadi penyebab paling krusial terhadap menurunnya performa Mohamed Salah dkk musim ini.

Terbaru, mereka harus kehilangan kapten Jordan Henderson setidaknya selama 10 minggu setelah menjalani operasi pangkal paha.

Selain itu, 12 anggota skuad asuhan Klopp telah berusia 28 tahun ke atas, termasuk sembilan pemain reguler di tim utama.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : BBC.co.uk/Sport

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.