Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pavel Nedved Ketawai Rumor soal Cristiano Ronaldo Karena Alasan Ini

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 25 Maret 2021 | 11:54 WIB
Wakil presiden sekaligus gelandang legendaris Juventus, Pavel Nedved, yang meraih gelar Ballon d'Or tahun 2003.
SEMPREINTER.COM
Wakil presiden sekaligus gelandang legendaris Juventus, Pavel Nedved, yang meraih gelar Ballon d'Or tahun 2003.

Pasalnya ia dengan yakin menyebut Ronaldo akan bertahan setidaknya selama satu musim lagi atau hingga kontraknya berakhir.

"Bagi saya, Ronaldo tidak bisa disentuh," kata Nedved sebagaimana dikutip SuperBall.id dari DAZN.

Baca Juga: Wijnaldum Bakal Hengkang ke Barcelona, Liverpool Incar Pemain Juventus?

"Dia memiliki kontrak hingga Juni 2022 dan akan bertahan, apa yang terjadi setelah itu masih harus dilihat," tambahnya.

Lebih lanjut, pria asal Republik Ceko itu tidak ingin menyalahkan Ronaldo atas kegagalan di Liga Champions.

"Cristiano baik secara teknis maupun dalam hal citra, ia mendorong kami menuju puncak sepak bola," ucap Nedved.

"Secara teknis, Anda tidak bisa menyalahkannya, dia mencetak 100 gol dalam 200 pertandingan dan membawa kami ke Liga Champions."

"Kami bisa mengkritiknya, kami semua terbuka untuk kritik ketika kami membuat kesalahan."

Baca Juga: Janji Cristiano Ronaldo Usai Cetak Hattrick Plus Salip Rekor Gol Pele


Editor : Imadudin Adam
Sumber : DAZN

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X