Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Dikritik Habis-Habisan di Barcelona, Bagaimana Tanggapan Griezmann?

By Muhammad Respati Harun - Kamis, 25 Maret 2021 | 17:25 WIB
Pemain Barcelona, Antoine Griezmann mendapat banyak kritik atas performa buruknya. Ia bahkan mulai dikabarkan bakal dijual oleh Barcelona.
TWITTER.COM/FCBARCELONA
Pemain Barcelona, Antoine Griezmann mendapat banyak kritik atas performa buruknya. Ia bahkan mulai dikabarkan bakal dijual oleh Barcelona.

SUPERBALL.ID - Antoine Griezmann mendapat berbagai kritik habis-habisan atas performa buruknya sejak bergabung dengan Barcelona.

Barcelona mendatangkan Griezmann dari Atletico Madrid pada bursa transfer musim panas 2019.

Ketika itu, Barcelona menebus klausul pelepasannya yang senilai 120 juta euro.

 

Namun, harganya yang sangat mahal tidak tercermin pada performanya bersama Barcelona.

Hingga saat ini, penyerang berusia 30 tahun itu hanya mampu mencetak 17 gol dari 61 laga bersama Barcelona di Liga Spanyol.

 Baca Juga: Akibat Kasus Rasisme, Arsenal Bisa Langsung Tembus Semifinal Liga Europa

Performa buruknya membuat sejumlah kritik keras terlontar padanya.

Mantan direktur olahraga Barcelona, Eric Abidal, mengungkap bahwa kedatangan Griezmann merupakan murni keputusan mantan presiden klub, Josep Bartomeu.

Selain itu, kritik keras juga terlontar dari mulut penyerang legendaris Barcelona, Hristo Stoichkov.

Stoichkov bahkan dengan tega menyebut Barcelona tampak seperti bermain dengan 10 pemain jika Griezmann diturunkan.

 Baca Juga: Sempat Anjlok di Tangan Mourinho, Satu Pemain Man United Jadi Hebat di Tangan Solskjaer

Selain kritik keras, Griezmann juga mulai santer dikabarkan bakal dilepas oleh Barcelona pada bursa transfer musim panas nanti.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : AS

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X