Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alvaro Morata Beberkan Kondisi Terkini Cristiano Ronaldo di Juventus

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 26 Maret 2021 | 16:48 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, merayakan gol yang dicetak ke gawang AS Roma dalam laga Liga Italia di Stadion Allianz, Sabtu (6/2/2021).
TWITTER.COM/GOAL
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, merayakan gol yang dicetak ke gawang AS Roma dalam laga Liga Italia di Stadion Allianz, Sabtu (6/2/2021).

Keinginan Juventus untuk memangkas gaji tinggi Ronaldo juga semakin memperbesar kemungkinannya untuk keluar.

Baca Juga: Lima Pemain dengan Gaji Tertinggi Terungkap, Ronaldo Kalah Jauh dari Messi

Kendati demikian, Morata yakin rekan setimnya itu tidak akan putus asa dan tetap bertahan di Juventus.

Morata merasa peraih lima kali penghargaan Ballon d'Or itu senang berada di Juventus, meski kesal lantaran gagal di Liga Champions.

"Dia biasa bermain di final Liga Champions, tapi dia akan sama di klub lain," kata Morata, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Cadena Ser.

"Ini bukan masalah Juve, dia senang dengan timnya, tapi dia terbiasa menang, jadi wajar kalau dia marah."

"Saya pikir dia senang dengan tim, klub dan saya ingin dia bertahan, karena Juventus harus memiliki pemain terbaik dunia," tambahnya.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Diisukan Kembali ke Real Madrid, Ini Jawaban Zidane

Terkait kritik yang menimpa Ronaldo usai gagal mencetak gol di kedua pertemuan melawan Porto, Morata turut berkomentar.

"Mereka mengkritik kami semua, tentu saja itu mengganggu kami, saya yang pertama tahu tentang kritik, Cristiano juga."


Editor : Taufik Batubara
Sumber : Cadena Ser, Marca.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X