SUPERBALL.ID - Laga terakhir Grup B Piala Menpora 2021 bakal berlangsung pada Rabu, (31/3/2021).
Laga yang dimainkan lebih dulu di partai ini adalah Borneo FC kontra PSM Makassar yang akan digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, pukul 15.15 WIB.
Laga ini bisa dibilang sudah tak memiliki arti apapun buat Borneo FC.
Pasalnya, di dua laga sebelumnya, mereka kalah dari Bhayangkara Solo FC dengan skor 1-0 dan juga kalah dari Persija Jakarta dengan skor 4-0.
Walhasil, atas hasil tersebut, Borneo FC menjadi tim pertama yang keluar dari Piala Menpora 2021.
Baca Juga: 5 Pesepak Bola ini Diklaim Bakal Jadi Pelatih Hebat di Masa Depan
Meski tidak punya harapan lagi, mereka masih ingin memberikan yang terbaik untuk meraih poin.
"Pelatih sudah meminta kepada para pemain untuk melupakan kekalahan. Yang terjadi sudah terjadi. Sekarang kami harus belajar apa yang menjadi kekurangan dan itu jangan sampai terjadi lagi," ujar asisten pelatih Borneo FC, Ahmad Amiruddin.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar