Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Grup C Piala Menpora - MU Geser PSS di Posisi Kedua

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 1 April 2021 | 20:52 WIB
Madura United (MU) menggeser PSS Sleman dari posisi kedua klasemen Grup C Piala Menpora 2021 setelah bermain imbang dengan Persela Lamongan, Kamis (1/4/2021) malam WIB.
PSSI.ORG, SUPERBALL.ID
Madura United (MU) menggeser PSS Sleman dari posisi kedua klasemen Grup C Piala Menpora 2021 setelah bermain imbang dengan Persela Lamongan, Kamis (1/4/2021) malam WIB.

SUPERBALL.ID - Madura United (MU) kembali ke posisi kedua menggeser PSS Sleman usai bermain imbang 1-1 kontra Persela di pekan ketiga Grup C Piala Menpora 2021.

Laga Persela Lamongan kontra Madura United berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Kamis (1/4/2021) malam WIB.

Madura United, yang berupaya menjaga peluang lolos ke babak perempat final, mampu mencetak gol lebih dulu di menit ke-23.

Berawal dari umpan pemain Persela kepada rekannya yang terlalu lemah, Beto Goncalves coba mencuri bola.

Baca Juga: Marc Klok Punya Ambisi Besar Usai Bawa Persija ke 8 Besar Piala Menpora 2021

Bek Persela kemudian berusaha menghalau Beto, namun bola liar justru mampu disontek oleh Bruno Lopes dan berbuah gol pembuka.

Akan tetapi, tiga menit berselang, Persela mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 berkat gol dari Akbar.

Umpan lambung pemain Persela ke kotak penalti gagal dijangkau oleh kiper Madura United, Muhammad Ridho.

Akbar yang berada di kotak penalti pun mendapatkan bola dan melepaskan tembakan ke gawang yang sudah kosong.

Kedudukan 1-1 membuat pertandingan semakin sengit dan kedua tim sama-sama saling berbalas serangan.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Grup C Piala Menpora 2021 - PSS Sleman Buka Kans Lolos

Kendati demikian, tidak ada lagi gol yang tercipta hingga wasit meniup peluit akhir babak pertama.

Pada babak kedua, baik Madura United maupun Persela Lamongan tetap menampilkan permainan menyerang.

Namun, buruknya penyelesaian akhir membuat kedua tim gagal menciptakan gol hingga akhir pertandingan.

Skor 1-1 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Dengan hasil ini, Madura United menggeser posisi PSS Sleman di urutan kedua klasemen Grup C.

Baca Juga: Perempat Final Piala Menpora 2021, Persija Vs Barito, PSM Vs PSIS

Kedua tim memiliki poin yang sama, yakni empat poin, namun Madura United unggul secara head to head.

Sementara itu, satu poin tambahan bagi Persela Lamongan membuat mereka masih tertahan di peringkat keempat.

Klub berjuluk Laskar Joko Tingkir tersebut baru mengoleksi dua poin dari dua pertandingan.

Selanjutnya, Madura United akan melakoni pertandingan terakhir melawan tim juru kunci Persik Kediri.

Sementara Persela Lamongan masih memiliki dua pertandingan sisa menghadapi Persebaya Surabaya dan Persik Kediri.

Baca Juga: Arema FC Gagal Total di Piala Menpora 2021, Pelatih Ucap Alasan Klasik

Hasil dan Jadwal Grup C Piala Menpora 2021

Selasa, 23 Maret 2021

Madura United 2-1 PSS Sleman
Persebaya Surabaya 2-1 Persik Kediri

Minggu, 28 Maret 2021

PSS Sleman 0-0 Persela Lamongan
Madura United 1-2 Persebaya Surabaya

Kamis, 1 April 2021

Persik Kediri 0-1 PSS Sleman
Persela Lamongan 1-1 Madura United

Sabtu, 3 April 2021

Persik Kediri Vs Madura United, 15.15 WIB
Persebaya Surabaya Vs Persela Lamongan, 18.15 WIB

Rabu, 7 April 2021

Persela Lamongan Vs Persik Kediri, 15.15 WIB
PSS Sleman Vs Persebaya Surabaya, 18.15 WIB

Klasemen Grup C 

1. Persebaya         2  2  0  0  4-2  6
2. Madura United   3  1  1  1  4-4  4
3. PSS Sleman      3  1  1  1  2-2  4
4. Persela             2  0  2  0  1-1  2
5. Persik Kediri      2  0  0  2  1-3  0

Baca Juga: Kiat Sukses PSIS Semarang Depak Arema FC dari Piala Menpora 2021

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufik Batubara
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X