SUPERBALL.ID - Persija Jakarta secara dramatis memastikan diri lolos ke perempat final Piala Menpora 2021 setelah menaklukkan Bhayangkara Solo FC 2-1.
Laga pamungkas Grup B Piala Menpora itu berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Rabu (31/3/2021) malam WIB.
Persija Jakarta menghadapi laga ini dengan misi wajib menang jika ingin lolos ke babak perempat final.
Persija Jakarta dan Bhayangkara Solo FC memulai pertandingan dengan tempo tinggi.
Bhayangkara Solo FC, yang hanya membutuhkan hasil imbang justru mampu mendominasi jalannya pertandingan.
Baca Juga: PSM Tambah Daftar Perempat Finalis Piala Menpora 2021, Siapa Menyusul?
Mereka cenderung memainkan umpan lambung ke depan dengan mengandalkan keunggulan postur yang dimiliki Ezechiel Ndouassel.
Strategi tersebut pun mampu membuahkan hasil pada menit ke-26 ketika Ezechiel mampu mencetak gol.
Berawal dari umpan silang dari sisi kanan, Ezechiel sukses menyundul bola ke arah gawang Persija.
Editor | : | Taufik Batubara |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar