Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Seri Komik Basket Pertama Indonesia Terbit Hari Ini

By Imadudin Adam - Selasa, 6 April 2021 | 21:38 WIB
Sangsaka Lima, serial komik basket pertama Indonesia kolaborasi DBL Indonesia dan Komik MJP Studio, resmi terbit perdana
IMADUDIN ADAM
Sangsaka Lima, serial komik basket pertama Indonesia kolaborasi DBL Indonesia dan Komik MJP Studio, resmi terbit perdana

SUPERBALL.ID - Sangsaka Lima, serial komik basket pertama Indonesia kolaborasi DBL Indonesia dan Komik MJP Studio, resmi terbit perdana hari ini.

Setelah meluncurkan teaser pertamanya pada 9 Maret lalu dan langsung mendapat sambutan baik dari anak muda di Indonesia, manga tersebut akan secara rutin menyapa penggemar komik Indonesia setiap Selasa. Hari ini (6/4) chapter pertama dan kedua sudah bisa dibaca secara gratis di Aplikasi DBL Play.

Dalam musim pertama yang menghadirkan 24 chapter ini, Sangsaka Lima mengisahkan pembentukan tim Sangsaka yang hadir dengan background dan masalah yang berbeda-beda lalu mereka  dipersatukan oleh basket

Tidak hanya berhenti di situ, jatuh bangun para student athlete tersebut untuk bisa memulai turnamen pertamanya juga akan menjadi bagian penting dalam komik ini. Mereka bekerja keras berlatih basket dengan segala keterbatasan, demi bisa membanggakan nama Sangsaka Lima.

Baca Juga: Lawan Liverpool, Real Madrid Tak Akan Diperkuat Dua Bek Tengah Andalan

Donny Rahardian, Wakil Direktur DBL Indonesia berharap komik ini bisa memacu semangat anak muda Indonesia agar tetap memiliki mimpi, serumit apapun masalah yang dihadapi.

“Kita sekarang sedang di masa unik. Tapi, kami berharap ini tidak membuat anak muda melupakan mimpi-mimpinya, sebagaimana tim Sangsaka yang terus berjuang untuk mimpinya,” katanya.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : DBL Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X