Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

PSG Vs Manchester City - Tak Ada Cara untuk Hentikan Neymar dan Mbappe

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 28 April 2021 | 16:14 WIB
Dua bintang Paris Saint-Germain, Neymar dan Kylian Mbappe, merayakan gol ke gawang Bayern Muenchen di Stadion Allianz Arena dalam babak perempat final Liga Champions 2020-2021, Rabu (7/4/2021) waktu setempat atau Kamis pukul 02.00 WIB.
TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE
Dua bintang Paris Saint-Germain, Neymar dan Kylian Mbappe, merayakan gol ke gawang Bayern Muenchen di Stadion Allianz Arena dalam babak perempat final Liga Champions 2020-2021, Rabu (7/4/2021) waktu setempat atau Kamis pukul 02.00 WIB.

SUPERBALL.ID - Juru taktik Manchester City, Pep Guardiola, mengakui bahwa tidak ada cara bertahan yang bisa menghentikan duet penyerang Paris Saint-Germain (PSG).

PSG akan menjamu Manchester City dalam pertandingan semifinal leg pertama Liga Champions, Kamis (29/4/2021) dini hari WIB.

Manchester City melaju ke semifinal untuk pertama kalinya di bawah asuhan Guardiola usai menyingkirkan Borussia Dortmund.

Sedangkan PSG mendapatkan tiket semifinal setelah menaklukkan raksasa jerman lainnya, Bayern Muenchen.

Baca Juga: Real Madrid Ditahan Chelsea, Zidane Percaya Timnya di Jalur yang Benar

Guardiola tentu bertekad untuk mengantarkan The Citizens mengangkat trofi Liga Champions untuk pertama kalinya.

Demi mewujudkan ambisi tersebut, Guardiola tentu wajib menghentikan duet maut PSG, Neymar dan Kylian Mbappe.

Meski begitu, Guardiola mengakui tidak mudah menemukan cara untuk meredam ketajaman dua bintang PSG itu.

Bahkan, pelatih asal Spanyol itu mengaku bahwa ia sulit tidur lantaran memikirkan cara menghentikan Neymar dan Mbappe.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Dailystar.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.