Torehan tersebut mempercantik statistik Cavani sejak bergabung dengan Manchester United pada bursa transfer musim panas lalu.
Cavani telah mencetak 12 gol dan 4 asis dalam 33 penampilan bersama Manchester United di semua kompetisi musim ini.
Solskjaer menilai bahwa penampilan Cavani di atas lapangan cukup memuaskan.
Baca Juga: Man United Siap Jadikan Paul Pogba sebagai Pemain dengan Gaji Tertinggi
Selain itu, pelatih asal Norwegia itu juga melihat bahwa Cavani telah memberi pengaruh yang baik bagi rekan-rekannya yang lebih muda.
"Saya akan melakukan yang terbaik, semoga kami bisa mempertahankannya setahun lagi," janji Solskjaer pada Jumat (30/4/2021).
Akan tetapi, rencana Solskjaer tersebut tampaknya mendapat tentangan.
Dilansir Superball.id dari Daily Mail, legenda Manchester United, Roy Keane, tidak sepakat dengan keinginan Solskjaer tersebut.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Daily Mail |
Komentar