Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final Liga Champions Sajikan Laga All English, Thomas Tuchel Percaya Diri

By Muhammad Respati Harun - Kamis, 6 Mei 2021 | 11:03 WIB
Para pemain Chelsea merayakan kemenangan atas Real Madrid di semifinal Liga Champions.
TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE
Para pemain Chelsea merayakan kemenangan atas Real Madrid di semifinal Liga Champions.

Laga pun berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Chelsea.

Baca Juga: Baru Dipecat Secara Dramatis, Andre Villas-Boas Ikuti Kejuaraan Reli Dunia

Dengan kemenangan tersebut, Chelsea dinyatakan lolos ke babak final Liga Champions dengan agregat 3-1.

Chelsea bakal menghadapi Manchester City yang sehari sebelumnya dipastikan lolos dengan mengalahkan Paris Saint-Germain (PSG).

Laga final itu akan menjadi laga "all-English" yang kedua kalinya dalam tiga edisi terakhir final Liga Champions.

Sebelumnya, laga "all-English" tersaji pada final Liga Champions 2019 yang mempertemukan Liverpool dengan Tottenham Hotspur.

Baca Juga: Tampil Apik di Chelsea, Thomas Tuchel Tidak Butuh Kontrak Baru

Dilansir Superball.id dari Sky Sports, pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, percaya diri dalam menghadapi laga final melawan tim sesama Inggris tersebut.

Kepercayaan diri Tuchel merujuk pada keberhasilan timnya dalam menekuk Manchester City dalam laga semifinal Piala FA, 17 April lalu.

Ketika itu, Chelsea berhasil menaklukkan klub asuhan Pep Guardiola melalui gol tunggal yang dicetak oleh Hakim Ziyech.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Sky Sports

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X