SUPERBALL.ID - Pelatih anyar Roma, Jose Mourinho, dikabarkan ingin memboyong pemain Manchester United sebagai rekrutan pertamanya.
Roma membuat pengumuman mengejutkan Selasa lalu dengan menunjuk Mourinho sebagai pelatih kepala untuk menggantikan Paulo Fonseca.
Mourinho baru akan bertugas di Roma mulai akhir musim nanti.
Menurut laporan Sport Italia yang dimuat Metro, Mourinho sudah berencana mengubah skuadnya untuk mengarungi kompetisi musim depan.
Salah satu rencana Mourinho dalam waktu dekat yaitu ingin mendatangkan gelandang Manchester United, Nemanja Matic, sebagai rekrutan pertamanya di Roma.
Laporan mengklaim bahwa Roma telah melakukan pendekatan ke Manchester United untuk menentukan apakah kesepakatan bisa dilakukan musim panas ini.
Matic tetap menjadi salah satu pemain andalan Manchester United di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer sejak menggantikan Mourinho di Old Trafford.
Mantan gelandang Chelsea itu juga telah menandatangani perpanjangan kontrak musim panas lalu yang membuatnya bertahan di Manchester hingga 2023.
Mourinho merupakan sosok kunci dalam membawa Matic ke Manchester United setelah mereka memenangi gelar Liga Inggris bersama selama memperkuat Chelsea.
"Saya tidak memiliki banyak manajer dalam hidup saya, tetapi dia spesial karena selalu ingin menang," ujar Matic selama mereka bersama di Manchester United.
"Anda bisa lihat ketika kami kalah, dia tidak bisa menerimanya."
"Mungkin karena itulah dia memenangi lebih dari 20 trofi dalam hidupnya."
"Dia selalu menginginkan lebih dan lebih," lanjut Matic.
"Bahkan jika Anda memenangi liga, dia ingin menang lagi musim depan."
"Dia punya sifat seperti itu dan para pemain harus siap untuk itu."
"Saya suka ketika manajer selalu menginginkan yang lebih baik dan lebih baik lagi."
"Jadi Anda harus berkembang dan selalu melakukan yang terbaik."
"Saya suka pekerjaan dan hubungan seperti ini," tambah Matic.
View this post on Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar