Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Geber Latihan Berat, Ini Cara Jitu Shin Tae-yong Jaga Kebugaran Pemain

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 20 Mei 2021 | 17:00 WIB
Rifad Marasabessy yang dijewer Shin Tae-yong karena makan ngawur begitu tiba di Uni Emirat Arab.
YOUTUBE.COM/PSSI TV
Rifad Marasabessy yang dijewer Shin Tae-yong karena makan ngawur begitu tiba di Uni Emirat Arab.

SUPERBALL.ID - Juru taktik Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mempunyai cara jitu untuk menjaga kebugaran pemain di tengah latihan berat.

Saat ini Timnas Indonesia tengah menjalani pemusatan latihan (TC) di Dubai, Uni Emirat Arab.

Pemusatan latihan tersebut sebagai persiapan skuad Garuda menghadapi sisa laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G.

Timnas Indonesia akan melawan Thailand pada 3 Juni, Vietnam (7 Juni), dan tim tuan rumah UEA (11 Juni).

Baca Juga: Pemain Afghanistan Ingin Kalahkan Timnas Indonesia, Egy: Tidak Semudah Itu

Sebelum itu, Egy Maulana Vikri dkk lebih dulu akan melakoni dua laga uji coba melawan Afghanistan (25 Mei) dan Oman (29 Mei).

Latihan berat pun kerap disuguhkan oleh Shin Tae-yong untuk meningkatkan kualitas fisik para pemain.

Adapun dalam menjaga kondisi pemain agar tetap bugar dan fit selama menjalani latihan berat, Shin Tae-yong punya satu cara jitu.

Menurutnya, pemain Timnas Indonesia selalu mendapatkan pengawasan ketat dalam hal pola makan selama pemusatan latihan.

Pola konsumsi sehat pun sudah diatur sedemikian rupa, agar kondisi fisik pemain bisa selalu tetap sehat dan bugar.

Baca Juga: Imbas Latihan Ketat ala Shin Tae-yong, Osvaldo Haay Kena Hukum Dua Kali

“Pola makan harus dijaga agar pemain terus dalam kondisi bugar dan fit," kata Shin Tae-yong dikutip SuperBall.id dari laman resmi PSSI.

"Dengan menu latihan yang bervariasi pemain harus tahu apa saja yang harus dimakan dengan pengawasan dari kami, dan juga staf pelatih lain.”

“Misalnya, asupan karbohidrat, protein, sayuran dan lain-lain."

"Untuk makanan, menu wajib yakni sayur, daging, ikan, salad, buah, susu, serta roti," tambahnya.

Shin Tae-yong benar-benar menjaga para pemain dari makanan tak sehat, termasuk mengecek saat pemain mengambil takaran porsi makanan.

Baca Juga: Gara-gara Satu Hal, Shin Tae-yong Desak Pemain Timnas Indonesia Lebih Serius

"Semua saya cek termasuk saat pemain mengambil takaran porsi makanan dan sesuai dalam mengkonsumsinya,” ungkapnya.

Pelatih asal Korea Selatan itu mengaku selalu mengingatkan pemain bahwa pola makan yang tepat penting untuk meningkatkan fisik.

Bahkan, ia tidak segan menegur ketika ada anak asuhnya yang ketahuan mengonsumsi makanan yang tidak sesuai.

“Apa yang saya lakukan kepada pemain itu mengingatkan, mendidiknya, bahwa untuk meningkatkan fisik, dibutuhkan konsumsi makanan yang benar."

"Jadi, karena dia mengkonsumsi makanannya tidak benar, dan tidak tepat waktunya, maka saya tegur sedikit."

"Harus makan high protein, agar bisa meningkatkan kondisi fisik mereka,” tegasnya.

Baca Juga: UEA Siapkan Aturan yang Bisa Bikin Timnas Indonesia Termotivasi di Stadion

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : PSSI.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X