Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Timnas Indonesia Tahan Imbang Thailand, Vietnam Harus Berterima Kasih

By Muhammad Respati Harun - Jumat, 4 Juni 2021 | 17:28 WIB
Selebrasi gelandang timnas Indonesia, Kadek Agung usai menjebol gawang Thailand dalam laga Kualifikasi Piala 2022, Kamis (3/6/2021).
MOLA TV
Selebrasi gelandang timnas Indonesia, Kadek Agung usai menjebol gawang Thailand dalam laga Kualifikasi Piala 2022, Kamis (3/6/2021).

Syahrian yang nyaris tak terkawal langsung memberi umpan terobos yang mengejutkan pemain Thailand dan langsung dimanfaatkan dengan baik oleh Kadek.

Ketika memasuki babak kedua, Timnas Thailand justru kembali unggul pada menit ke-50 melalui sundulan Adisak Kraisorn.

Baca Juga: Timnas Indonesia Lanjutkan Satu Tren Positif Usai Tahan Imbang Thailand

Meski tertinggal dengan skor 1-2, Timnas Indonesia tidak mau menyerah dan tetap mengupayakan serangan.

Kerja keras tim asuhan Shin Tae-yong itu akhirnya berbuah manis ketika Evan Dimas menyeimbangkan kedudukan menjadi 2-2 pada menit ke-60.

Gol tersebut tercipta setelah Evan berhasil menembus lini pertahanan dan mendapat umpan terobos dari Egy Maulana Vikri.

Kedudukan 2-2 itu bertahan hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda laga berakhir.

Hasil tersebut membuat kedua tim sama-sama mendapatkan satu poin tambahan.

Baca Juga: Usai Timnas Indonesia Imbangi Thailand, Shin Tae-yong Janji Kejutkan Vietnam

Bagi Timnas Indonesia, satu poin tersebut terasa berharga karena merupakan poin pertamanya dalam putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X