Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sergio Busquets Dikirim Pulang Jelang Piala Eropa, Timnas Spanyol Gelisah

By Lola June A Sinaga - Kamis, 10 Juni 2021 | 16:15 WIB
Kapten timnas Spanyol, Sergio Busquets.
TWITTER.COM/SUPERSPORTTV
Kapten timnas Spanyol, Sergio Busquets.

SUPERBALL.ID - Jordi Alba mengungkapkan kegelisahan timnas Spanyol soal rekan setimnya, Sergio Busquets, yang harus meninggalkan kamp pelatihan'

Busquets dikirim pulang ke rumahnya karena dinyatakan positif covid-19 jelang ajang Piala Eropa 2021.

Gelandang Barcelona itu dinyatakan positif terkena virus corona minggu ini.

Itu hanya beberapa hari sebelum pertandingan perdana timnas Spanyol di Piala Eropa 2020 melawan Swedia pada 15 Juni waktu setempat.

Baca Juga: Empat Tim Underdog yang Bisa Buat Kejutan di Piala Eropa 2021

"Dari dalam kami mematuhi aturan," kata Alba, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Marca.

“Kami tidak senang Busquets harus pulang untuk masalah ini.”

“Saya pikir kami mematuhi aturan. Ada hal-hal yang kami takuti dan hal-hal yang tidak.”

“Sekarang kami harus bekerja dengan cara yang berbeda, tetapi ada atmosfer yang bagus,” tambahnya.

Lebih lanjut Alba melanjutkan memberikan update tentang situasi kesehatan Busquets dan berharap tidak ada lagi pemain yang dinyatakan positif menjelang turnamen.

Baca Juga: Timnas Prancis Diterpa Isu Keretakan Hubungan Mbappe dan Giroud Jelang Piala Eropa 2020

"Mereka memberi tahu kami bahwa Busquets positif dan dia harus pergi," tambah Alba.

“Dari sana, kami mengirim dorongan kepada Sergio. Dia baik dan bersemangat untuk kembali.”

“Para dokter melakukan pekerjaan dengan baik sehingga tidak ada orang lain yang positif.”

“Pada akhirnya, ada teman Anda yang menderita penyakit itu dan tidak ada yang dikecualikan.”

Baca Juga: Cerita di Balik Gaya Rambut Pirang Phil Foden Jelang Piala Eropa 2020

“Itu bisa terjadi bahkan jika Anda menjaga diri sendiri.”

“Saya harap itu tidak akan terjadi lagi di tim nasional.”

“Situasi di masyarakat saat ini memang kacau dan kami berharap menghadapi Piala Eropa tanpa membicarakan hal ini,” jelasnya.

Para pemain Spanyol melakukan isolasi diri setelah positif Busquets dan Alba menjelaskan rutinitasnya selama beberapa hari terakhir, di mana ia tidak dapat bertemu dengan rekan satu timnya.

Alba menekankan bahwa latihan secara individu tidak akan mempengaruhi tim menjelang pertandingan perdana mereka.

Baca Juga: Bukan Timnas Inggris, Wayne Rooney Yakin Tim Ini yang Bakal Juarai Piala Eropa 2020

"[Pelatihan individu] tidak mempengaruhi pembuka [Piala Eropa]," kata Alba.

"Kami tahu ide pelatih seratus persen dan ide itu tidak akan berubah.”

“Kami tidak bisa berlatih bersama dan saya yakin tidak ada yang akan berubah sebelum pembukaan."

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : Marca

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X