Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pesta Sepak Bola Euro 2020 Dimulai, Inilah Kandidat Terkuat Juara

By Muhammad Respati Harun - Jumat, 11 Juni 2021 | 14:19 WIB
Uniforia, bola edisi Euro 2020.
footydotcom
Uniforia, bola edisi Euro 2020.

Selain itu, Timnas Inggris juga sangat diuntungkan dengan statusnya sebagai tuan rumah dalam tiga laganya di Grup D.

Di Grup D, Timnas Inggris bergabung dengan Timnas Kroasia, Skotlandia, dan Republik Ceska.

Andai lolos dari Grup D sebagai juara grup, maka tim asuhan Gareth Southgate itu akan tampil di Babak 16 Besar dengan status tuan rumah.

Lalu, jika Timnas Inggris berhasil melaju sampai final, maka mereka semakin diunggulkan karena seluruh laga semifinal dan final akan diadakan di Stadion Wembley, London.

Baca Juga: Jelang Piala Eropa 2020, Timnas Inggris Dihantui Kutukan di Laga Pembuka

Meski diunggulkan, Timnas Inggris tetap harus berhati-hati terlebih lagi terhadap Timnas Prancis dan Belgia.

Timnas Prancis saat ini dinilai sebagai salah satu yang terbaik di dunia.

Tim asuhan Didier Deschamps itu menyandang status sebagai jawara Piala Dunia dan ingin menyandingkannya dengan gelar Euro.

Sedangkan Timnas Belgia kini memuncaki peringkat dunia FIFA dan unggul di atas Prancis yang berada di peringkat ke-2 dan Inggris di peringkat ke-4.

10 Kandidat Juara Euro 2020

  • Inggris (4/1)
  • Prancis (5/1)
  • Belgia (13/2)
  • Spanyol (7/1)
  • Italia (8/1)
  • Jerman (8/1)
  • Portugal (10/1)
  • Belanda (12/1)
  • Denmark (25/1)
  • Kroasia (30/1)

Baca Juga: Harry Maguire Bisa Tampil Bersama Timnas Inggris Saat Hadapi Tim Ini

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Daily Telegraph

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X