SUPERBALL.ID - Jonatan Christie memulai perjalanan di Olimpiade Tokyo 2020 dengan kemenangan atas Aram Mahmoud.
Jonatan tergabung dalam Grup G bersama bersama Aram Mahmoud dan Loh Kean Yew asal Singapura.
Tercatat Jonatan belum pernah bertemu Aram, sedangkan dengan Loh, pemain yang menjadi unggulan ketujuh itu unggul 3-0.
Pertandingan Jonatan vs Aram digelar di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang pada Sabtu (24/7/2021) pagi WIB.
Baca Juga: Bertanding di Olimpiade Tokyo 2020, Perenang Muda ini Bidik Rekornas
Aram Mahmoud adalah pebulu tangkis asal Suriah yang merupakan Olympic Refugee Team atau Tim Pengungsi Olimpiade.
Pebulu tangkis berusia 24 tahun itu harus terpaksa menjadi pengungsi karena konflik di negara asalnya.
Di atas kertas pebulu tangkis tunggal putra Indonesia tentu lebih diunggulkan dari lawannya yang menempati peringkat 172 dunia.
Menurut Olympic.com, Aram Mahmoud sudah berstatus jawara bulu tangkis di Suriah sebanyak dua kali pada 2014 silam.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | olympic.com, SuperBall.id |
Komentar