Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Panahan Olimpiade Tokyo 2020 - Langkah Regu Indonesia Terhenti, Masih Ada Harapan Lain

By Muhammad Respati Harun - Senin, 26 Juli 2021 | 11:30 WIB
Tim panahan Indonesia yang berlaga di nomor beregu putra cabang olahraga panahan Olimpiade Tokyo 2020.
NOCINDONESIA.ID
Tim panahan Indonesia yang berlaga di nomor beregu putra cabang olahraga panahan Olimpiade Tokyo 2020.

SUPERBALL.ID - Tim Indonesia gagal melangkahkan kaki ke babak berikutnya di nomor beregu putra cabang olahraga panahan Olimpiade Tokyo 2020.

Dalam nomor beregu putra, Indonesia diwakili oleh trio Arjuna Merah Putih yakni Riau Ega Agatha Salsabila, Arif Pangestu, dan Alviyanto Bagas Prastyadi.

Mereka tampil menghadapi tim panahan dari Britania Raya di Yumenoshima Field, Senin (26/7/2021) pagi WIB.

Tim panahan Britania Raya itu diwakili oleh Tom Hall, Patrick Huston, dan James Woodgate.

Pada set pertama laga tersebut, wakil Indonesia hanya mencatatkan 51 poin sedangkan Britania Raya meraup 55 poin.

Baca Juga: Hasil Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020 - Praveen/Melati Gagal Tuntaskan Grup dengan Sempurna

Hasil tersebut membuat tim Indonesia tertinggal dengan skor 0-2 dari Britania Raya.

Lalu, pada set kedua, Indonesia sempat tampil lebih baik meski kalah dengan skor 52-53.

Tim Indonesia pun semakin terpojok karena kekalahan tersebut dengan ketertinggalan 0-4.

Begitu memasuki set ketiga, tim Indonesia sempat memunculkan harapan untuk bisa memperpanjang jalannya pertandingan.

Akan tetapi, set ketiga tersebut justru berakhir dengan skor 51-55 untuk kemenangan tim Britania Raya.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Tambah Medali untuk Indonesia, Eko Yuli Irawan Cetak Sejarah

Tim Britania Raya kemudian dinyatakan lolos ke babak berikutnya dengan skor total 6-0 atas Indonesia.

Dengan kemenangan tersebut, Tim Britania Raya berhak lolos ke babak perempat final dan akan menghadapi Belanda.

Dilansir Superball.id dari laman resmi NOC Indonesia, pelatih panahan Indonesia, Permadi Sandra Wibawa, angkat bicara soal kekalahan tersebut.

Permadi mengakui bahwa timnya masih belum bisa mengatasi hembusan angin yang ada di Yumenoshima.

Terlebih lagi, angin kali ini berhembus lebih kencang daripada sebelumnya.

Baca Juga: Wajah Mirip Bruno Fernandes, Peraih Medali Perak di Olimpiade Tokyo Punya Pendapat Beda

"Kondisi angin seperti ini jarang kami temui di Jakarta," ujar Permadi.

"Hari ini kami mendapat informasi dari pelatih dayung bahwa anginnya lebih kencang dari sebelumnya, seperti badai kecil," tambah Permadi.

Meski demikian, Permadi mengakui bahwa anak asuhnya telah berusaha untuk mempersembahkan yang terbaik untuk Tanah Air.

"Sejauh ini, teman-teman sudah berusaha untuk mempersembahkan yang terbaik," ucap Permadi.

Riau Ega Agatha Salsabila juga mengakui keterlambatan adaptasi menjadi penyebab kekalahan tersebut.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Usai Bikin Argentina Menangis, Calon Lawan Timnas U-23 Indonesia Tantang Spanyol

"Kami terlambat menyesuaikan diri di lapangan ini, jadi kami kalah poin dulu," ujar Ega.

Selain itu, Ega juga mengakui bahwa tim lawan bermain lebih baik daripada Indonesia.

"Lawan juga bermain lebih baik, jadi agak berat juga untuk mengejar poin mereka," imbuh Ega.

Meski kalah di nomor beregu putra, Indonesia masih memiliki harapan berikutnya di nomor perorangan.

Baca Juga: Ini Kunci Keberhasilan Windy Cantika Aisah Boyong Medali Pertama Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020

Di nomor perorangan putra cabang olahraga panahan Olimpiade Tokyo 2020, Indonesia akan menempatkan tiga wakilnya.

Arif Pangestu akan bertanding pada Selasa (27/7/2021) dengan menghadapi wakil Jerman, Florian Kahllund, di babak 64 besar.

Sedangkan Bagas dan Ega masih akan bertanding pada Kamis (29/7/2021) di babak 64 besar.

Selain putra, ada juga Diananda Choirunisa yang akan tampil di nomor perorangan putri.

Diananda akan bermain pada Kamis (29/7/2021) di babak 64 besar dengan menghadapi wakil Denmark, Maja Jager.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Atlet Dayung Indonesia Gemetar Lihat Tubuh Lawan

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Olympics.com, NOC Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X