Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020 - Hajar Peringkat 1 Dunia, Greysia/Apriyani Siap Hadapi Siapapun di Perempat Final!

By Muhammad Respati Harun - Selasa, 27 Juli 2021 | 10:32 WIB
Aksi ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu pada babak penyisihan Olimpiade Tokyo 2020, Senin (26/7/2021)
NOC INDONESIA
Aksi ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu pada babak penyisihan Olimpiade Tokyo 2020, Senin (26/7/2021)

Baca Juga: Profil Eko Yuli Irawan - Sosok Sederhana Pencetak Sejarah Luar Biasa di Olimpiade

Dengan kemenangan tersebut, Greysia/Apriyani dipastikan lolos ke perempat final sebagai pemuncak klasemen Grup A.

Satu-satunya wakil Indonesia di nomor ganda putri itu memuncaki klasemen dengan mengantongi tiga kemenangan di Grup A.

Sedangkan Fukushima/Hirota juga lolos ke babak perempat final, namun dengan menyandang status runner-up Grup A.

Akan tetapi, kedua pasangan tersebut belum memastikan siapa yang akan mereka hadapi di perempat final nantinya.

Mereka masih akan menanti hasil undian yang diadakan setelah seluruh laga fase grup ganda putri Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: Baru Gabung Semusim, Pemain Muda Ini Dapat Perlakuan Kejam dari Barcelona

Dilansir Superball.id dari laman resmi NOC Indonesia, Greysia mengungkap dirinya tidak mempermasalahkan siapapun yang akan ia hadapi di perempat final.

Hal tersebut diungkapkan oleh Greysia sebelum laga terakhir fase grup, yakni pada Senin (26/7/2021).

Perempuan berusia 33 tahun itu mengungkap dirinya tetap akan melakukan seperti biasanya untuk menghadapi laga-laga berikutnya.

"Apa yang harus kami siapkan, strategi apa yang harus kami mainkan, jadi tidak ada beban," ujar Greysia.

Greysia juga menekankan dia dan Apriyani untuk fokus kepada dirinya sendiri terlepas siapapun lawannya.

"Soal bertemu siapa di perempat final tidak ada perbedaan," tegas Greysia.

Baca Juga: Panahan Olimpiade Tokyo 2020 - Langkah Regu Indonesia Terhenti, Masih Ada Harapan Lain

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : NOC Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X