Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Olimpiade Tokyo 2020 - Medali Perunggu Anthony Ginting Bawa Indonesia Sudahi Puasa 17 Tahun

By Muhammad Respati Harun - Senin, 2 Agustus 2021 | 18:53 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting pada babak semifinal Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Plaza,  Minggu (1/8/2021).
NOC INDONESIA
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting pada babak semifinal Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Plaza, Minggu (1/8/2021).

Memasuki gim kedua, Ginting lagi-lagi mengungguli permainan Cordon yang lebih banyak mengandalkan kekuatan pukulan.

Ginting kemudian unggul telak dengan skor 11-4 pada interval gim kedua.

Seusai interval, Cordon tampak ingin mengembalikan sentuhan ajaibnya ketika menciptakan kejutan-kejutan dari laga-laga sebelumnya.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Sumbang Medali Emas, Apriyani Kenang Perjalanan Panjang dengan Greysia

Cordon mengejar keunggulan Ginting dan mengubah kedudukan menjadi 7-11.

Meski demikian, Cordon justru malah makin kewalahan menghadapi kelincahan yang ditunjukkan oleh Ginting.

Ginting kemudian menutup gim kedua dengan menang 21-13 atas Cordon.

Dengan hasil tersebut, Ginting berhasil meraih medali perunggu untuk Indonesia.

Ini adalah medali perunggu pertama Indonesia di nomor tunggal putra setelah puasa selama 17 tahun.

Baca Juga: Respons Presiden Joko Widodo atas Kesuksesan Greysia/Apriyani Raih Emas di Olimpiade Tokyo 2020

Medali Olimpiade di nomor tunggal putra terakhir kali didapat oleh Indonesia adalah pada 2004.

Ketika itu, Indonesia berhasil meraih medali emas yang diboyong oleh Taufik Hidayat dan medali perunggu yang diraih oleh Sony Dwi Kuncoro.

Sedangkan Cordon terpaksa menutup kisah dongengnya di Olimpiade Tokyo 2020 tanpa membawa satupun medali.

Meski demikian, Cordon bakal tetap diingat sebagai salah satu kejutan besar bulu tangkis Olimpiade.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Sempurna, Greysia/Apriyani Sah Lengkapi Keping Emas Indonesia di Bulu Tangkis

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X