Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Disokong Nama Besar Selebritis, Liga 2 Akhirnya Mendapat Sponsor Utama

By Muhammad Respati Harun - Senin, 9 Agustus 2021 | 14:55 WIB
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, siap menggelar turnamen pra-musim di 4 kota.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, siap menggelar turnamen pra-musim di 4 kota.

Adanya sponsor utama di Liga 2 tentu memberi harapan baru bagi kasta kedua Liga Indonesia tersebut.

Pada beberapa musim terakhir, Liga 2 tidak pernah mendapat sponsor utama.

Kehadiran sponsor utama tersebut dinilai tidak lepas dari semakin menariknya Liga 2 pada musim ini.

Baca Juga: PT LIB dan Polri Saling Bantah Soal Tanggal Kickoff Liga 1 2021

Musim ini, sejumlah klub peserta Liga 2 dimiliki oleh kalangan selebritis dan bahkan berani menggelontorkan dana segar untuk merekrut pemain berkualitas.

Sebagai contoh, klub itu adalah Raffi Ahmad di RANS Cilegon FC, Atta Halilintar di AHHA PS Pati FC, dan anak kandung Joko Widodo yakni Kaesang Pangarep di Persis Solo.

Adanya sosok-sosok tenar tersebut dinilai membuat perusahaan tertarik menjadi sponsor utama Liga 2 2021.

Terkait sponsor, Hadian mengungkapkan selangkah lagi akan dapat dipastikan.

"Sekarang sedang tahap akhir negosiasi," ucap Hadian.

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul Sponsor Utama Liga 2 Berasal dari Perusahaan Barang Konsumsi.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X