Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kick-off Liga 1 Dipastikan Molor Sepekan, Arema FC Beri Tanggapan

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 9 Agustus 2021 | 19:25 WIB
Logo Arema FC.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Logo Arema FC.

SUPERBALL.ID - Kick-off kompetisi sepak bola Liga 1 dipastikan mundur sepekan dari jadwal yang telah ditetapkan sebelumnya.

Hal itu disampaikan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, pada Senin (9/8/2021) siang WIB.

Dalam jumpa pers yang dilakukan secara virtual itu, Zainudin menyebut Liga 1 akan dimulai pada 27 Agustus 2021.

Artinya, kompetisi tertinggi sepak bola Tanah Air itu mundur satu pekan setelah sebelumnya dijadwalkan mulai pada 20 Agustus 2021.

Keputusan itu diambil setelah Zainudin melakukan koordinasi lebih lanjut bersama PSSI, PT LIB, Polri, dan BNPB.

 Baca Juga: Disokong Nama Besar Selebritis, Liga 2 Akhirnya Mendapat Sponsor Utama

"Liga 1 akhirnya dimulai setelah melihat penurunan kasus Covid-19 yang signifikan, menyusul pemberlakuan PPKM skala mikro atau yang sekarang dikenal ada levelnya."

"Akhirnya disepakati bahwa Liga 1 akan dimulai tanggal 27 Agustus," kata Zainudin dikutip SuperBall.id dari Kompas.com.

Adapun pelaksanaan Liga 1 akan dilakukan dengan protokol kesehatan ketat layaknya Piala Menpora 2021.

Sementara terkait masalah teknis, Zainudin nantinya akan menyerahkan sepenuhnya kepada PSSI dan PT LIB.

"Sudah dikomunikasikan kepada pihak PSSI dengan apa yang kami putuskan dan secara teknis mereka akan mempersiapkan," ucapnya.

Baca Juga: Enggan Vaksin di Indonesia, Pemain Asing Persebaya Ini Terancam Gagal Tampil di Liga 1

Lebih lanjut, Zainudin juga memberikan bocoran terkait tempat pelaksanaan Liga 1 musim 2021-2022.

Pelaksanaan kompetisi Liga 1 akan terpusat di Pulau Jawa dengan format seri dengan protokol kesehatan (prokes) ketat.

Jika terjadi pelanggaran prokes, maka hukuman akan diberikan secara tegas kepada pihak yang melanggar.

Zainudin mengatakan bahwa Liga 1 nantinya akan digelar di daerah dengan level tingkat penyebaran Covid-19 yang rendah.

"Soal tempat pelaksanaan Liga 1, PSSI dan LIB akan menggelar pertandingan di daerah dengan level tingkat penyebaran Covid-19 yang rendah," lanjut Zainudin.

Baca Juga: Agar Liga 1 Tidak Hanya Manis di Bibir, Menpora Minta PSSI Buat Perjanjian Tertulis

Adapun terkait mundurnya Liga 1, klub berjuluk Singo Edan, Arema FC, turut memberikan tanggapan.

Media officer Arema FC, Sudarmaji, mengatakan bahwa mundurnya Liga 1 tidak mempengaruhi kesiapan mereka.

“Kami masih tetap semangat, kami siap main. Arema FC terus menyiapkan diri, baik skill, mental, soliditas, dan siap bekerja keras," tegas Sudarmaji.

Sudarmaji menambahkan bahwa pihak klub Arema FC juga telah siap dengan berbagai risiko pengetatan.

Berbagai upaya pun telah dilakukan terkait penerapan protokol kesehatan, baik dari internal klub maupun suporter.

"Semoga kepastian ini menjadi nyata sebab kini klub benar-benar telah siap lahir batin dengan berbagai risiko pengetatan."

"Berbagai upaya sudah kami lakukan terkait penerapan protokol kesehatan, tidak hanya dari sisi internal tim, tetapi juga kami melakukan sosialisasi kepada suporter," ucap Sudarmaji.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Liga 1 Mundur Lagi, Arema FC Sudah Siap Lahir Batin

Baca Juga: Prokes Kesehatan Lebih Ketat, Pemain Asing PSS Tak Masalah

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : Kompas.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X