Ia didatangkan Barcelona dengan status bebas transfer setelah kontraknya habis pada akhir musim 2020/2021.
Aguero mencetak 184 gol dalam 275 pertandingan Liga Inggris selama 10 tahun, dengan empat di antaranya tercipta pada 2020-21 dari 12 penampilan.
Baca Juga: Makin Kuat Terdengar, Pemain PSG Tahu Messi Bakal Bergabung ke Sana
Musim terakhir Aguero di Man City dipenuhi masa pemulihan karena mengalami cedera beberapa kali sehingga ia hanya tampil di 12 laga.
Pemain 33 tahun itu pindah ke Barcelona dengan harapan bisa bermain dengan rekan baiknya di timnas Argentina, Lionel Messi.
Sayangnya hanya beberapa hari jelang Messi menandatangani kontrak baru, Barcelona mengabarkan bahwa tidak mungkin bagi sang kapten untuk meneruskan karier di Camp Nou.
Kabar yang cukup mendadak ini diketahui membuat Aguero marah dan kecewa dengan Barcelona.
Baca Juga: Barcelona Mati-matian Cegah Lionel Messi ke PSG Lewat Jalur Hukum
Sempat beredar isu bahwa mantan penyerang Man City itu berniat meninggalkan Barcelona bahkan sebelum debut.
Aguero bersama tim pengacaranya dikabarkan mencari cara legal agar bisa keluar meninggalkan Barca.
Editor | : | Lola June A Sinaga |
Sumber | : | Kompas.com, Sky Sports |
Komentar