Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Akan Segera Kembali ke Indonesia, Shin Tae-yong Sudah Tunjuk Asisten Baru?

By Muhammad Respati Harun - Minggu, 15 Agustus 2021 | 16:05 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
PSSI.ORG
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

"Jadi ceritanya dia makan di sebuah tempat bersama teman-temannya, beberapa hari kemudian temannya positif Covid-19,," ungkap Yunus.

"Aturan ketat tentang protokol kesehatan dan tracking dari pemerintah Korea Selatan membuat dirinya harus menjalani karantina di sana," tambah Yunus.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Pantas Sedih Lihat Persiapan Vietnam ke Kualifikasi Piala Asia U-23

Mengenai hal tersebut, PSSI tentu merasa sangat kecewa.

Banyak tugas yang akan diberikan oleh PSSI kepada Shin perihal persiapan Timnas Indonesia.
Di level Timnas Senior, Indonesia akan melakoni laga play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 melawan Taiwan pada Oktober mendatang.

Lalu, Timnas U-23 Indonesia akan menghadapi rangkaian Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 pada 27-31 Oktober nanti.

Sedangkan Timnas U-19 Indonesia direncanakan akan menjalani pemusatan latihan atau TC.

"Padahal Shin Tae-yong sudah ditunggu dengan tugas-tugas yang banyak untuk persiapan Timnas Senior, Timnas U-23, dan Timnas U-19," ujar Yunus.

Baca Juga: Pernah Main Bareng di Timnas, Saddil Ramdani Sambut Debut Syahrian Abimanyu di Liga Malaysia

Tidak hanya itu, persiapan Timnas Indonesia juga semakin runyam setelah tiga asisten Shin Tae-yong menyatakan undur diri kepada PSSI.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X