SUPERBALL.ID - Liverpool disebut tidak gentar untuk menghadapi Romelu Lukaku karena memiliki sosok sentral di klubnya.
Pasalnya, Lukaku merupakan penyerang yang baru didatangkan Chelsea dan dia menjalani debut manis dalam matchday kedua Liga Inggris 2021-2022.
Lukaku sukses mempersembahkan kemenangan 2-0 untuk Chelsea ketika menghadapi Arsenal di Emirates Stadium, Minggu (22/8/2021) pukul 22.30 WIB.
Bomber asal Belgia ini mencetak satu gol pada menit ke-15, sebelum Reece James menggandakan skor 20 menit kemudian.
Bukan hanya menyumbangkan gol untuk Chelsea, Lukaku juga mencatatkan statistik yang luar biasa, seperti memenangi duel terbanyak (8).
Baca Juga: Deretan Kota yang Diperbolehkan Menggelar Liga 1 2021
Tak heran jika kemudian pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, menilai bahwa striker anyarnya tersebut telah membuat takut para pemain bertahan karena aksinya.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | skysports.com |
Komentar