SUPERBALL.ID - Permintaan Agen Erling Haaland, Mino Raiola, membuat Chelsea akhirnya lebih memilih Romelu Lukaku pada bursa transfer musim panas ini.
Di bursa transfer musim panas ini, Chelsea resmi mendatangkan Lukaku untuk kedua kalinya.
Sebelumnya, Chelsea sempat merekrut Lukaku dari Anderlecht pada bursa transfer musim panas 2011.
Sepuluh tahun berselang, Chelsea mendatangkan Lukaku dari Inter Milan.
The Blues kini merekrut Lukaku dengan banderol 97,5 juta poundsterling.
Baca Juga: Real Madrid Kejutkan PSG dengan Tawaran Fantastis untuk Kylian Mbappe
Keberanian Chelsea menebus Lukaku dengan banderol selangit tidak lepas dari performa sang pemain selama dua musim di Inter Milan.
Selama dua musim di Inter Milan, penyerang asal Belgia itu berhasil mencetak 64 gol dari 95 laga di semua kompetisi.
Selain itu, pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, juga membutuhkan sosok penyerang anyar karena Timo Werner dinilai mandul pada musim lalu.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Daily Mail |
Komentar