Ronaldo juga berhasil memboyong 3 gelar Liga Inggris, 1 Piala FA, 2 Piala Liga, 1 Liga Champions, dan 1 Piala Dunia Antarklub.
Sebelumnya, nomor punggung 7 di tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer itu dikenakan oleh Edinson Cavani.
Cavani mengenakan nomor punggung tersebut sejak bergabung dengan Manchester United pada musim lalu.
Baca Juga: Selebrasi Buka Baju Cristiano Ronaldo Jadi Berkah untuk Man United
Selama musim lalu, penyerang asal Uruguay itu berhasil mencetak 17 gol dari 39 laga di semua kompetisi.
Nomor punggung 7 kemudian sempat kembali dikenakan oleh Cavani di awal musim ini.
Cavani terlihat mengenakan nomor punggung 7 ketika menghadapi Wolverhampton, Minggu (29/8/2021).
Meski sempat dikenakan oleh Cavani, pihak otoritas Liga Inggris mengizinkan nomor punggung 7 dioper kepada Ronaldo.
Sebagai gantinya, dilansir SuperBall.id dari Daily Mail, Cavani akan mengenakan nomor punggung 21.
Baca Juga: Kesal Cristiano Ronaldo Cabut, Massimiliano Allegri Protes ke Bos Juventus
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Daily Mail |
Komentar