SUPERBALL.ID - Gerard Pique curhat dirinya sempat ingin minggat dari Barcelona gara-gara sikap mantan pelatihnya, Pep Guardiola.
Kebersamaan Pique bersama Guardiola bermula pada bursa transfer musim panas 2008.
Ketika itu, Guardiola baru saja ditunjuk untuk menggantikan Frank Rijkaard menjadi pelatih tim utama Barcelona.
Sebelumnya, Guardiola merupakan pelatih Barcelona B pada musim 2007-2008 dan berhasil menjuarai Divisi Keempat Liga Spanyol.
Sedangkan Pique baru saja bergabung dengan Barcelona dan bisa dikatakan sebagai salah satu rekrutan pertama Guardiola.
Pique yang merupakan lulusan akademi La Masia itu direkrut dari Manchester United dengan harga 5 juta euro.
Baca Juga: Siap Tinggalkan Manchester City, Pep Guardiola Ungkap Tujuan Selanjutnya
Pada musim 2008-2009, Pique langsung menjadi salah satu pemain andalan Guardiola dengan tampil sebanyak 45 kali dan mencetak 3 gol di semua kompetisi.
Pada musim perdananya tersebut, Pique dan Guardiola seakan langsung tancap gas serta mencetak raihan fenomenal.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Daily Mail |
Komentar