Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juergen Klopp dan Tuchel Terang-terangan Kecam Rencana Arsene Wenger

By Lola June A Sinaga - Sabtu, 11 September 2021 | 20:05 WIB
Eks pelatih Arsenal, Arsene Wenger, memegang trofi yang akan diberikan kepada pelatih terbaik dalam
iantambunan
Eks pelatih Arsenal, Arsene Wenger, memegang trofi yang akan diberikan kepada pelatih terbaik dalam

SUPERBALL.ID - Pelatih Liverpool Juergen Klopp menegaskan bahwa rencana untuk mengadakan Piala Dunia lebih sering semata-mata hanya demi uang.

Baru-baru ini ada gagasan untuk mengadakan Piala Dunia setiap dua tahun, bukan empat tahun sekali.

Arsene Wenger yang merupakan Kepala Pengembangan Sepak Bola Global FIFA, memperjuangkan ide tersebut untuk memanfaatkan musim panas yang kosong di kalender.

Klopp sendiri dikenal sebagai pelatih yang sering berbicara dan peduli terhadap kesejahteraan pemain.

Pelatih Liverpool itu pernah mengecam jadwal kick-off timnya yang selalu berbarengan dengan jam makan siang.

Baca Juga: FIFA Resmi Cabut Larangan Klub Liga Inggris Pakai Bintang Brasil Selama 5 Hari

Ia juga tidak senang dengan jadwal sepak bola yang sibuk selama Natal di Inggris.

Klopp menegaskan bahwa tidak adanya cukup perhatian pada pemain jika musim panasnya penuh dengan turnamen.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Mirror

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X